Unggah Debat dengan Polisi Razia, Akun Facebook Joni Hermanto Mendadak Tenar

Selasa, 29 Desember 2015, 23:39 WIB | Wisata | Kab. Tanah Datar
Unggah Debat dengan Polisi Razia, Akun Facebook Joni Hermanto Mendadak Tenar
Screen shot unggahan video di jejaring media sosial pada akun Jhoni Hermanto yang kini telah tersebar secara viral.

VALORAnews - Akun facebook Joni Hermanto, mendadak populer di jejaring sosial, facebook. Akun media sosial (medsos) pria asal Kota Batusangkar, Kabupaten Tanahdatar, Sumbar itu jadi trending topik, setelah mengunggah video berdurasi 14.04 menit, yang berisi perdebatan dirinya dengan sejumlah personel Sat Lantas Polres Tanahdatar, yang tengah melakukan razia, Kamis (24/12/2015), sekitar pukul 10:00 WIB. Juga diliput secara luas berbagai situ media online nasional maupun lokal Sumbar serta sejumlah media cetak lainnya.

Waktu kejadian itu, Joni tengah melintas di Jl Picuran Tujuah, Kota Batusangkar. Saat dihentikan petugas dan ditanyai surat-surat kendaraan, Joni sebagaimana terekam dalam dialog yang telah tersebar luas secara viral itu, lalu ikut mempertanyakan surat perintah personel Sat Lantas Tanahdatar ini menggelar razia.

Perdebatan dengan bintara Sat Lantas hingga dengan Kasat Lantas Polres Tanahdatar, Iptu Evani Erliansyah, dilakoni Joni yang mem-video-kan setiap topik pertengkaran mereka. Dalam video itu, seorang bintara Sat Lantas Polres Tanahdatar, juga tampak merekam dengan kamera handphone, kejadian perdebatan itu.

Karena masing-masing pihak tetap berdiri di prinsip masing-masing, Iptu Evani Erliansyah dalam video itu tampak menghubungi rekan sejawatnya di Polres Tanahdatar sekaligus melaporkan Joni secara hukum. Menyadari dirinya dikadukan ke Sat Reskrim, dalam video itu Joni juga menyatakan akan melaporkan personel yang terlibat dalam razia itu, ke Divisi Propam. Dia juga menyebut, akan mengunggahnya ke media sosial.

Baca juga: Inilah Pertanyaan yang Diajukan Penyidik Polres Tanahdatar ke Joni Hermanto

Video yang diunggah melalui akun facebook Joni Hermanto itu, hingga Selasa (29/12/2015) pukul 23.30 WIB, telah disukai (diberi tanda jempol) oleh sebanyak 16.212 pengguna. Kemudian, dibagikan sebanyak 14.808 kali dengan sedikitnya 132 komenter netizen.

Unggahan video itu, juga disertai narasi seputar kronologis kejadian yang diberi judul cukup bombastis, "CEMEN, SEORANG KASAT LANTAS MELAPORKAN SAYA KE SAT RESKRIM." Lihat disini video-nya.

Berikut kutipan kronologis yang dilansir Joni Hermanto di dinding akun facebook dirinya.

"CEMEN, SEORANG KASAT LANTAS MELAPORKAN SAYA KE SAT RESKRIM"

Baca juga: Pengunggah Video Pertengkaran di Razia Dilaporkan ke Reskrim, Kapolda: Itu Sah-sah Saja

Kepada seluruh nitizen mohon do'a dan dukungannya, serta mohon menilai kasus ini secara objektif. Terkait sikap kritis saya akhir-akhir ini terhadap Polantas, kali ini patut diduga ada upaya kriminalisasi terhadap saya.

Halaman:

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: