Banjir Merendam Kubung, Koto Baru dan Selayo Pagi Ini

Kamis, 05 Januari 2017, 09:18 WIB | News | Kota Solok
Banjir Merendam Kubung, Koto Baru dan Selayo Pagi Ini
Mapolsek Kubung terendam banjir, Kamis (5/1/2016) akibat hujan lebat yang mengguyur sejak dinihari tadi. (facebook nova indra)

VALORAnews - Hujan lebat yang mengguyur Kota Solok dan sekitarnya, memicu banjir di kawasan kecamatan Kubung. Sekolah, fasilitas pemerintahan, rumah penduduk hingga Mapolsek Kubung dan lainnya, direndam air.

"Banjir juga melintasi jalan Lintas Sumatera di kecamatan Kubung ini," ungkap warga Solok, Nova Indra, yang mengunggah sejumlah foto-foto banjir di akun facebooknya, beberapa saat lalu.

Menurut Nova Indra, banjir yang melanda Kota Solok ini meluas hingga ke darah Koto Baru dan Selayo. "Banyak sekolah yang diliburkan, Semoga tidak ada korban jiwa dan selalu dalam lindungan Allah SWT," harapnya.


Banjir juga menyebabkan kemacetan cukup panjang di jalan lintas Sumatera yang melintasi Kota Solok. Karena, para pengendara melambatkan laju kendaraannya saat melintasi ruas jalan yang dilompati luapan air yang telah menggenang ratusan hektar sawah di sebelahnya. (kyo)

Baca juga: Siswa SMKN 1 Koto Baru Digembleng Ala Pendidikan Taruna, Ini Harapan Gubernur Sumbar

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: