Pemkab Mentawai Targetkan 13 Ribu Anak Ikuti PIN Polio Tahap I

Rabu, 24 Juli 2024, 07:50 WIB | Kabar Daerah | Kab. Mentawai
Pemkab Mentawai Targetkan 13 Ribu Anak Ikuti PIN Polio Tahap I
Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando Jongguran Simajuntak didampingi Desti Seminora (Kepala Dinas Kesehatan) memberikan tetesan vaksin Polio pada bayi pada Pekan Imunisasi Nasional Polio di Home Stay Mapadegat. (daniwarti)

TUAPEJAT (23/7/2024) - Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando Jongguran Simajuntak mengatakan, salah satu upaya pencegahan penularan polio adalah dengan imunisasi polio.

"Kita berharap, PIN Polio ini diikuti dengan tingginya partisipasi masyarakat. Bapak ibu yang memiliki anak kurang dari 7 tahun, agar mengikutsertakan anaknya imunisasi polio di puskemas terdekat," ungkap Fernando.

Harapan itu disampaikan Fernando saat membuka Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahap I di Mentawai, Selasa.

Untuk Kabupaten Kepulauan Mentawai, PIN Polio Tahap I ini dipusatkan di Home Stay Mapadegat. Tampak hadir, jajaran Forkopimda dan undangan lainnya.

Baca juga: 10 Desa di Mentawai Berada di Jalur Tsunami

Menurut Diktum Keempat Keputusan Menteri Kesehatan No: HK.01.07/MENKES/1031/2024 tentang Pelaksanaan PIN dalam Rangka Penanggulangan Kejadian Luar Biasa Polio, ditujukan untuk seluruh anak usia 0 bulan sampai dengan 7 tahun tanpa memandang status imunisasi sebelumnya.

Untuk mendapatkan imunisasi polio dalam program PIN Polio 2024 Tahap I, masyarakat dapat datang langsung ke Posyandu, Puskesmas, Pos Pelayanan Imunisasi terdekat di masing-masing wilayah. Imunisasi ini juga diselenggarakan di beberapa sekolah.

Dikatakan Fernando, target PIN Polio di Mentawai, akan meng-cover 85 persen jumlah anak wajib vaksin.

"Kita menargetkan, lebih kurang 13 ribu anak-anak yang kita vaksin di Pekan Imunisasi Nasional Polio yang digelar serentak di Kabupaten Kepulauan Mentawai," ungkap Fernando.

Baca juga: Tiga Paslon Mendaftar di Pilkada Mentawai 2024

Kegiatan PIN Polio di Mentawai ini, mendapat antusias dari masyarakat khususnya yang mempunyai anak di bawah umur tujuh tahun.

Halaman:

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: