Resmikan Kedai Kopi Satu Kosong, Syamsuar Ingatkan Pelaku Usaha untuk Urus Label Halal

Kamis, 23 Maret 2023, 16:28 WIB | Bisnis | Nasional
Resmikan Kedai Kopi Satu Kosong, Syamsuar Ingatkan Pelaku Usaha untuk Urus Label Halal
Gubernur Riau, Syamsuar bersama istri, Misnarni Syamsuar beserta jajaran, foto bersama usai peresmian kedai kopi Satu Kosong di Jalan Kandis, Kota Pekanbaru, Rabu. (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

PEKANBARU (22/3/2023) - Gubernur Riau, Syamsuar mengungkapkan, Kota Pekanbaru termasuk paling banyak tempat kulinernya. Ini tentunya jadi salah satu yang memajukan perekonomian di ibu kota Provinsi Riau ini.

Oleh karena itu, Syamsuar menuturkan, setiap kedai kopi harus mampu menampilkan ciri khas tersendiri dan mengembangkan berbagai inovasi yang dimilikinya.

"Sekarang inu, kafe pada umumnya diisi oleh anak-anak muda. Nah, jadi karena itulah tentunya harapan kami tergantung bagaimana ananda membuat selera anak muda ini tadi dapat dipadukan dengan selera orang tua," jelas Syamsuar saat meresmikan kedai kopi Satu Kosong di Jalan Kandis, Kota Pekanbaru, Rabu.

Saat peresmian itu, Syamsuar tampak didampingi istri, Misnarni Syamsuar. Juga hadir Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Riau, Roni Rakhmat dan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM), M Taufiq OH.

Baca juga: LLDIKTI Riau-Kepri Terbentuk, Syamsuar: Kantor Sudah Disiapkan, jika Butuh Pegawai akan Disediakan

Syamsuar dalam sambutannya mengucapkan selamat pada pemilik Satu Kosong Coffee Shop serta memberi apresiasi karena tempat usaha ini di buka oleh anak muda.

"Syukur alhamdulillah, pada hari ini, kami, kita semua bisa berada dalam keadaan sehat sehingga bisa memenuhi jemputan. Pertama sekali tentunya kami bangga anak muda bisa membuat tempat usaha seperti coffee shop ini," katanya.

Dia berharap, pemilik kafe ini bisa mengurus label halal. Apalagi sekarang Menteri Agama telah mempromosikan untuk mengurus fasilitas itu dengan mudah.

"Kami pikir, kalau wisatawan mancanegara yang muslim itu, mereka tetap akan melihat ada label halalnya ada atau tidak. Sebab, mereka percaya begitu aman untuk dimakan, kemudian yang paling penting juga diperhatikan dalam kebersihan serta kenyamanannya," ungkap Syamsuar.

Baca juga: Riau Garden Disiapkan jadi Destinasi Kuliner Halal, Aman dan Sehat, Ini Kata Gubernur Riau

Sementara itu, Pemilik Satu Kosong Coffee Shop, Yogi menerangkan, kedai kopi ini awalnya dari konsep ide yang menggabungkan dua generasi di satu wadah seperti orang tua dan remaja untuk bisa menikmati kopi bersama.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: