Tiga Jemaah Haji Sumbar Korban Crane Terguling Masih Dirawat

Senin, 14 September 2015, 07:41 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Tiga Jemaah Haji Sumbar Korban Crane Terguling Masih Dirawat
Crane bergelantungan di langit Makkah. Crane ini digunakan untuk pembangunan perluasan masjid yang semakin hari semakin diluberi jemaah dari berbagai penjuru dunia. (humas kemenag)

VALORAnews - Tiga dari empat jemaah haji embarkasi Padang yang jadi korban tergulingnya crane di Masjidil Haram, masih di rawat di tiga rumah sakit berbeda pada Minggu (13/9/2015).

Kepala Daker Makkah, Arsyad Hidayat dalam jumpa pers di kantornya, Minggu (13/9/2015) seperti dikutip dari detik.com menyebutkan, jemaah haji Indonesia asal embarkasi Padang memang masih menjalani perawatan medis.

Mereka yakni Tri Murti Ali (65) asal Solok yang berangkat dengan kelompok terbang (Kloter) 003, menjalani perawatan atas luka-lukanya di RS Al Zahir.

Kemudian, korban Zulfitri Zaini Haji (56) asal Kabupaten Solok yang berangkat dengan Kloter 003, mendapat perawatan atas luka-lukanya di RS Al Noor.

Baca juga: Puncak Festival Serambi Mekah Berbarengan Tahun Baru Islam

Selanjutnya, Zalniwarti Munaf Umma (64), asal Bukittinggi yang jalani perawatan di RS King Abdul Aziz.

Jemaah haji asal embarkasi Padang yang telah pulang dari rumah sakit yaitu Ali Sabri Selamun yang merupakan jemaah asal Bengkulu dari kloter VII dengan usia 51 tahun. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI