Koperasi harus Dijalankan secara Profesional
VALORAnews - Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno berharap, Rapat Koordinasi (Rakor) Penyusunan Perencanaan dan Program Koperasi dan UMKM se-Sumbar dapat menyamakan persepsi pencapaian indikator sasaran yang tertuang dalam RPJMD 2016-2021 serta Renstra Dinas Koperasi dan UKM 2016-2021.
"Rakor ini juga diharapkan bisa meningkatkan koordinasi antara Pusat, Provinsi, dan Kab/Kota dalam pemberdayaan Koperasi dan UMKM," ungkap Irwan dalam acara yang juga dihadiri Asisten Deputi Kementerian Koperasi dan UKM RI dan seluruh stakeholder Pemprov dan Pemko/Pemkkab se-Sumatera Barat, Senin (13/2/2017).
Dirharapkan Irwan, ekonomi kerakyatan yang diusung dalam semangat perkoperasian, bisa berkembang dan semakin diminati masyarakat. Sistem koperasi harus dijalankan dengan profesional dan diawasi serta dibina dengan baik oleh OPD terkait. Dengan demikian, bisa berefek positif pada perekonomian masyarakat.
"Jika saja satu nagari bisa diwujudkan satu koperasi yang mandiri, profesional, dan melibatkan masyarakat nagari secara optimal, akan menjadi pemacu pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan yang luar biasa," terang dia.
Baca juga: Koperasi jadi Pilar Utama Ekonomi Daerah
"Ini PR bagi semua stake holder perkoperasian untuk diwujudkan," tambah Irwan. (rls/kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro