Irwan Ingatkan Pegawai tentang Penggunaan APBN

Sabtu, 28 Januari 2017, 21:17 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Irwan Ingatkan Pegawai tentang Penggunaan APBN
Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno memberikan arahan pada ASN Setdaprov Sumbar, Jumat (27/1/2017) terkait tata cara penggunaan APBN 2017 di auditorium gubernuran Sumbar. (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menegaskan, semua aparatur sipil negara (ASN) Setdaprov Sumbar, harus tahu dan paham apa yang ditangani dan ditandatangani.

"Itu surat apa dan digunakan untuk apa saja, harus diketahui dan dipahami. Kalau tidak, akan merugikan diri sendiri, karena dianggap tidak mematuhi aturan-aturan," ungkap Irwan dalam rapat tata cara penggunaan APBN 2017, yang dihadiri seluruh pejabat eselon di Setdaprov Sumbar, Jumaty (27/1/2017).

Ditegaskan Irwan, dalam menggunakan anggaran, agar dilaporkan secara berkala dan berlanjut. "Kalau tidak dilaporkan, secara serapan anggaran akan dinyatakan tidak mencapai target," tegas Irwan.

"Bahkan, mungkin saja akan dianggap menyelewengkan anggaran tersebut," tambahnya.

Baca juga: Pemprov Sumbar Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Gubernur Ajak ASN Jaga Kondusivitas

"Saya meminta kedepan dalam penggunaan anggaran harus teratur, terkontrol serta tepat waktu dalam menggunakan anggaran." (rls/kyo)

TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: