Penantian Dua Tahun: Laba Jualan Tahu, Tempe dan Toge lalu Dibelikan Emas, Antarkan Amril dan Nurmanetti ke Tanah Suci
PADANG PANJANG (27/6/2022) - Menyisihkan laba dari berjualan tahu, tempe dan toge, mampu mengantarkan pasangan Amril dan Nurmanetti, menunaikan Rukun Islam yang kelima, pada musim haji 2022 ini.
"Sedikit demi sedikit kami simpan, lalu kami belikan emas hingga bisa terkumpul 45 emas," kata Amril mengisahkan perjalanannya bisa naik haji, saat dilepas secara resmi oleh Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran di Balai Kota, Senin.
Pasangan ini menikah sejak tahun 1999 silam. Kedua membulatkan niat dan tekad, beribadah ikhlas karena Allah SWT.
Dari niatnya itulah, mereka sepakat menyisihkan sedikit demi sedikit hasil uang dagangan tahu, tempe dan toge untuk menunaikan haji.
Baca juga: Bupati dan Wabup Lepas 331 JCH Pasbar, Hamsuardi: Doakan Daerah Kita Terhindar dari Musibah
Berdagang tahu, tempe dan toge, telah dilakoni Amril sebelum menikah. Dari sinilah nafkah keluarga dicari, sekaligus tabungan buat ibadah haji.
Sebanyak 45 emas hasil dari laba berjualan itu, kemudian dijadikan uang. Lantas digunakan untuk mendaftarkan haji di tahun 2011.
"Alhamdulillah selagi ada niat, maka Allah akan berikan rezeki dan jalan," ujarnya.
Setelah pelunasan tahun 2020, semestinya mereka telah berangkat haji. Namun, pandemi Covid-19, jadwal itu tertunda dan terlaksana kembali tahun 2022 ini. Setelah wabah itu melandai.
Baca juga: DPRD Sumbar Minta Asrama Haji Embarkasi Padang Siapkan Antisipasi Dampak Debu Vulkanik Gunung Marapi
Amril dan Nurmanetti ini tergabung dalam 37 orang Jemaah Calon Haji (JCH) Kota Padang Panjang.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras