Kondisi Fisik Tak Halangi Keinginan Basrul Ikut Vaksinasi

Senin, 01 November 2021, 08:03 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
Kondisi Fisik Tak Halangi Keinginan Basrul Ikut Vaksinasi
Seorag warga Kayu Tanam, Basul (67) dibimbing anaknya memasuki ruang vaksinasi di kantor Samsat Padang Panjang, Sabtu. (kominfo)

PADANG PANJANG (1/11/2021) - Dengan tertatih, Basrul (67) mendatangi gerai vaksinasi di halaman kantor Samsat Padang Panjang dengan tongkat kayunya, Sabtu siang. Dibimbing istri dan anak, Lansia asal Nagari Guguk, Kayu Tanam ini ingin pula berikhtiar melindungi dirinya dari penularan severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2).

"Saya ingin divaksin, saya ingin sehat," tegas Basrul yang sudah tak bisa lagi melihat dengan jelas sejak 16 tahun silam itu, seputar alasan ingin ikut vaksinasi pada gerakan Sumatera Barat Sadar Vaksin (Sumdarsin) tingkat Kota Padang Panjang.

Basrul mendapatkan informasi dari warga sekitar rumahnya, ada kegiatan vaksinasi. Basrul didampingi istri dan anak,berangkat ke Padang Panjang bersama rombongan tetanganya yang lain.

Memasuki fasilitas vaksinasi di kantor Samsat Padang Panjang, Basrul tampak dipapah anak kandungnya. Saat menunggu tahapan pelaksanaan vaksinasi, keberuntungan memihak Basrul. Ia mendapatkan doorprize dari Polres dan Samsat Padang, Panjang berupa satu buah dispenser.

Baca juga: Sukses di Kelurahan Busur, Fadly Amran Minta Pola Pembangunan ala Kotaku Diadopsi

Matanya tampak berkaca-kaca saat menerima hadiah tersebut. Terlebih, Basrul juga tak merasakan efek apapun, setelah vaksin disuntikan ke tubuhnya yang sudah tidak muda lagi.

Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran yang tengah meninjau pelaksanaan vaksinasi di lokasi itu, langsung memberikan doorprize tersebut pada Basrul.

"Dengan keterbatasan fisik dan domisili cukup jauh dari Padang Panjang, tidak memudarkan semangat Pak Basrul untuk ikut vaksinasi. Kita sangat terharu dengan semangat bapak," ungkap Fadly.

"Dengan keterbatasan penglihatan, sudah Lansia dan dari datang tempat yang jauh, tetap semangat mengikuti vaksinasi. Kita berharap semua masyarakat dapat termotivasi dengan Pak Basrul untuk segera mendapatkan vaksin," harap Fadly.

Baca juga: Cabor Petanque Bakal Dilombakan di Porprov 2023, Fadly Amran: Semoga jadi Penyumbang Emas

Lampaui Target WHO

Halaman:

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI