Tiga Taman Baca Kecamatan Dibantu Buku dan Rak
VALORAnews - Pemkab Agam, merencanakan membantu buku berbagai judul dan rak pustaka bagi tiga kecamatan pada 2016.
"Kita merencanakan membantu taman bacaan di Kecamatan Candung, Sungai Pua dan Kecamatan Matur," kata Kepala Kantor Arsip dan Perpustakaan (Arpus) Kabupaten Agam, M Arsyid di Lubukbasung, Selasa (29/3/2016).
Sebelumnya, pihaknya telah membantu sebanyak delapan unit taman bacaan kecamatan yakni, pada 2013 untuk taman baca Kecamatan Lubuk Basung dan IV Angkek. Pada 2014 untuk taman baca Kecamatan Tanjung Raya, Banuhampu dan Tilatang Kamang.
Pada 2015 taman baca Kecamatan Ampek Koto Tanjung Mutiara dan Kamang Magek. "Ini merupakan bantuan hibah taman baca pustaka dari usulan dari kecamatan," katanya.
Sebelumnya taman baca ini diusulkan oleh pihak kecamatan dan kecamatan telah menyediakan lokasi atau tempat untuk pustaka. Pustaka ini dikelola oleh masyarakat yang di SK melalui camat setempat.
Bantuan ini, dianggarkan pada perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Agam pada 2016. "Setiap taman baca pustaka kecamatan dibantu Rp13 juta untuk 60 judul dan 180 eksemplar buku," katanya.
Bantuan ini bertujuan sebagai bentuk kepedulian pemerintah untuk mencerdaskan dan memotivasi anak bangsa. Selain itu meningkatkan minat baca dan mendukung program Ayo Gerakan Agam Membaca (AGAM)
Selain membantu taman bacaan kecamatan. Pemkab Agam juga telah membantu pustaka di setiap nagari dan lima pustaka di masjid. (rel)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025
Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Kab. Agam - 23 November 2024
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Kab. Agam - 20 November 2024