Audy Joinaldy Terangkan 5 Potensi yang Harus Dipahami BUMD, BLUD dan Bumdes
PADANG (22/10/2024) - Plt Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy menyebut, terdapat lima potensi yang perlu diperhatikan BUMD, BLUD, hingga Bumdes agar bisa berkontribusi bagi ekonomi daerah.
Di antaranya, memahami demografi dan menemukan peluang pasar bisnis yang tepat sasaran, bersinergi dengan OPD dalam bentuk membantu program pemerintah.
Selanjutnya, mendukung pencapaian tujuan dan sasaran yang telah tertera dalam RPJMD, menentukan dan menciptakan produk/jasa yang dibutuhkan sesuai dengan market setempat, serta menentukan model bisnis dan milestone jangka menengah dan jangka panjang yang hendak digapai.
"Kita berharap melalui kegiatan lokakarya ini, tata kelola BUMD, BLUD, dan BUMDES di Sumbar dapat ditingkatkan, sehingga mampu memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian daerah, terutama sekali dalam bentuk PAD bagi daerah dan desa," terang Audy.
Baca juga: Mardianto Manan jadi Narasumber Kegiatan Pengelolaan Keuangan BUMDes
Hal itu dikatakannya, saat jadi pembicara kunci pada kegiatan Lokakarya Penguatan BUMD, BLU/BLUD dan BUMDES di Sumbar.
Lokakarya ini diselenggarakan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) perwakilan Sumbar bersama mitra terkait di aula BPKP Sumbar, Selasa.
Dikesempatan itu, dia meminta BUMD, BLUD, dan Bumdes di Sumbar untuk membenahi tata kelola serta mengoptimalkan pengembangan usaha.
Sehingga, dapat lebih berkontribusi pada perekonomian daerah melalui peningkatan pendapatan asli daerah dan desa masing-masing.
Baca juga: Dosen IPDN Dampingi Peningkatan SDM BUMDESMA Tanjung Mutiara
"Kita jelas harus terus menggali potensi pengembangan usaha BUMD, BLUD dan Bumdes, yang diperlukan untuk meningkatkan sinergi dan komitmen."
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Potensi Pertanian dan EBT Sumbar Belum Tergarap, Audy Joinaldy: Pemerintah Terkendala Hilirisasi dan Investasi
- Polda Sumbar Tanam Jagung Manis untuk Sukseskan Asta Cita Presiden Prabowo, Ini Harapan Muhidi
- Pemprov Sumbar dan BPH Migas Sepakat Pertajam Pengawasan Penyaluran BBM dan Gas
- Nilai Proyek Fly Over Sitinjau Lauik Tembus Rp2,7 Triliun, Audy: Melalui Skema KPBU Bank Nagari Sanggupi Rp500 Miliar
- Dharmasraya Alami Deflasi Periode Oktober 2024