Genius Minta Dukungan Kue Pembangunan ke Gubernur Sumbar, Ini Usulan Proyeknya
PADANG (14/6/2022) - Wali Kota Pariaman, Genius Umar menyampaikan sejumlah usulan rencana pembangunan di Kota Pariaman.
Di antaranya pembangunan insfrastruktur jalan Sampan - Simpang Jagung, pembenahan Batang Pariaman, pembangunan groin di pesisir pantai Pariaman Utara, pembenahan normalisasi Sungai Batang Sikijang serta jalan lingkar Sunur - Kurai Taji.
"Mohon bantuanya pak gubernur, supaya cepat pembangunan di Kota Pariaman," ujar Genius didampingi jajarannya, di Istana Kompleks Gubernuran Sumbar, Selasa.
Di kesempatan itu, Genius ditemui Gubernur Sumbar, Mahyeldi. Dikesempatan itu, Mahyeldi memastikan, sinergitas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, akan terus diupayakan bersama dengan kabupaten dan kota. Hal itu dilakukan untuk pemerataan pembangunan yang berkeadilan di daerah.
Baca juga: Part Time di Bengkulu Ini, Hadirkan Kegiatan Belajar Sambil Bermain, Posisi?
Gubernur menyambut baik kunjungan Genius yang hadir bersama Kepala Bappeda Pariaman, Fadli, Kepala Dinas PU, Penataan Ruang dan Pertanahan, Asrizal beserta staf.
Menurut dia, Pemerintah Provinsi Sumbar berkomitmen membangun nagari dan daerah Kabupaten Kota lainnya secara bersama-sama.
"Insya Allah dengan semangat kolaborasi dan sinergistas, apa yang diusulkan Pak Genius akan ditindaklanjuti," kata Mahyeldi. (kyo)
Baca juga: Siswa SDN 07 Kinali Diberi Kudapan Pangan Bergizi untuk 20 Hari
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pemprov Sumbar Targetkan 45 ribu Nelayan Terdaftar jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
- Pemilihan Serentak 2024, Audy Joinaldy Ingatkan Potensi Politik Uang
- Bawaslu Pariaman Bentuk 5 Tim Bersihkan APK, Stiker Caleg di Mobil Diincar
- Warga Pukul Petugas Saat Turunkan APK Pemilu 2024 di Padang Pariaman, Dandim 0309 Ingatkan Jangan Kasar
- Apel Siaga Patroli Pengawasan Masa Tenang Pemilu 2024, Ini Harapan Wako Pariaman