MAN 1 Pilih Ketua OSIM Bagai Pilkada

Rabu, 10 Oktober 2018, 17:01 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
MAN 1 Pilih Ketua OSIM Bagai Pilkada
Kepala Divisi Program dan Perencanaan KPU Padang, Yusrin Trinanda menandatangani nota kerjasama dengan Kepala MAN 1 Padang, pada sekolah yang berada di Durian Taruang, Kuranji berkumpul di lapangan sekolah itu, Rabu (10/10/2018). (humas)

Marjanis menilai, selama ini pendidikan politik praktis tak pernah diajarkan kepada siswa sekolah. Siswa sekolah hanya bersentuhan dengan pelajaran rutin dan ekstrakurikuler di sekolah.

"Dengan adanya kegiatan ini kita harapkan semua siswa menjadi pilot project di tempat tinggalnya. Mengajak masyarakat dan kawan-kawannya untuk memberikan hak suaranya pada pemilu 2019 nanti," tukuknya.

Sementara, Kepala MAN 1 Padang, Marliza menegaskan, kelas pemilu yang dilakukan dalam pemilihan Ketua OSIM sebenarnya merupakan pembelajaran kepada siswa dalam tatanan kehidupan berdemokrasi. Lewat kelas pemilu, siswa menjadi tahu alur dan proses pemilihan umum, mulai dari cara mencoblos hingga penghitungan suara.

Baca juga: Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan

"Mudah-mudahan lewat pembelajaran ini nantinya mereka akan merasakan bagaimana memilih dan dipilih beberapa tahun ke depan," ucapnya.

Dalam acara yang digagas KPU Padang, suasana memang terasa seperti pilkada. Tiga pasangan calon saling berorasi dalam meraih simpati pemilih. Ketiga paslon saling menyampaikan visi dan misi. Selain itu juga dilaksanakan kuis dan talkshow.

Talkshow yang dilaksanakan di MAN 1 Padang menghadirkan dua narasumber yakni Mahyudin (Komisioner KPU Padang) serta Pimpinan Redaksi Padang TV, Nashrian Bahzein.

Keduanya saling mengedukasi siswa sekolah dengan pendidikan politik. Pada talkhsow yang dimoderatori Sekretaris KPU Padang, Lucky Dharma Yuli Putra itu, sejumlah siswa aktif bertanya.

Nashrian Bahzein menyebut, generasi saat ini cenderung pasif dengan politik. Berbeda dengan generasi lampau yang terbilang aktif saat dilakukan pemilu.

"Kini saatnya generasi saat ini, yang disebut dengan generasi 'justin bieber', untuk peduli pemilu. Karena di tangan kalian semua nasib bangsa ini ditentukan," katanya di depan seluruh siswa. (rls/vry)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI