Irwan Prayitno Terima WTN Wiratama

Rabu, 01 Februari 2017, 09:59 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Irwan Prayitno Terima WTN Wiratama
Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menerima Piala WTN kategori Wiratama dari Wapres RI, HM Jusuf Kalla, di Istana Wapres, Selasa (31/1/2017). Di Sumbar terdapat 14 kabupaten/kota meraih piala tersebut dari berbagai kategori. (humas)

VALORAnews - Pemprov Sumatera Barat, meraih Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) kategori Wiratama. Piala ini diserahkan Wakil Presiden RI, HM Jusuf Kalla di Istana Wapres, Selasa (31/1/2017).

Penganugerahan ini tertuang dalam Keputusan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor KP 588 Tahun 2016 tentang penerima penghargaan Wahana Tata Nugraha untuk Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota Tahun 2016.

"Daerah yang berhasil meraih Piala Wahana Tata Nugraha Wiratama adalah daerah yang berhasil lolos dari beberapa tahapan penilaian atau seleksi yang cukup ketat dari Kementerian Perhubungan RI," ungkap Irwan seputar penghargaan ini.

Dikatakan, tahap penilaian tersebut meliputi penilaian aspek administrasi, penilaian lapangan oleh panitia pusat, provinsi dan akademisi dengan objek yang dinilai kantor administrasi Dishub, terminal, angkutan, pajak kendaraan bermotor.

Baca juga: Tarhib Ramadhan Bersama Forum Silaturahim Majelis Taklim, Nevi: Jaga Keikhlasan Siang dan Malam

"Penilaian terakhir adalah ekspose hasil penilaian berupa komitmen dari kepala daerah terkait kebijakan di bidang perhubungan," terang Irwan.

Piala Wahana Tata Nugraha Wiratama merupakan penghargaan dari Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Provinsi yang memiliki komitmen yang kuat terhadap membina, membangun dan meningkatan kinerja lalu lintas dan angkutan jalan.

Selain Pemprov Sumatera Barat, terdapat 10 Provinsi lainnya yang menerima Piala Wahana Tata Nugraha Wiratama 2016 yakni Sumatera Selatan, Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Selatan.


Baca juga: Gubernur Sumbar Sampaikan Terimakasih untuk Irdinansyah Tarmizi: Zuldafri Darma Dilantik jadi Bupati Tanahdatar

Selain Sumbar, ungkap Irwan Prayitno, juga terdapat 14 kabupaten/kota di Sumbar yang terima penghargaan WTN yang penyerahannya dilakukan Menteri Perhubungan Republik Indonesia. Untuk kategori WTN Wiratama diterima Kota Padang dan Bungkittinggi.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI