Irfendi Launching Produk Olahan Gambir

Jumat, 09 Desember 2016, 16:49 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Irfendi Launching Produk Olahan Gambir
Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi bersama Kepala BPTP Sumbar, Candra Indrawanto dan jajaran, foto bersama usai peluncuran diversifikasi produk olahan gambir pada kegiatan implementasi model bioindustri gambir, Kamis (8/12/2016) di ruang rapat bupati. (h
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

"Kita terus mencari peluang kerjasama dengan berbagai pihak demi mewujudkan masyarakat Limapuluh Kota yang sejahtera. Khusus untuk menyokong komoditi gambir kita juga telah menjalin kerjasama dengan IPB dari sisi pengolahan, pemasaran dan teknologi termasuk dalam membuat ekstraksi atau produk turunan gambir tersebut," ujar Irfendi.

Sebelumnya, Kepala BPTP Sumbar, Candra Indrawanto mengatakan, saat ini pengembangan bioindustri gambir guna meningkatkan produktivitas dan nilai tambah gambir buat meningkatkan pendapatan petani telah sukses dilakukan.

"Saat ini BPTP telah mengintroduksi teknologi pembuatan kompos dari ampas kempaan daun gambir guna meningkatkan produksi gambir itu sendiri, serta teknologi pengolahan prokdusi diversifikasi dari gambir," terangnya.

Baca juga: Sumbar Siapkan Pergub Tata Niaga Gambir untuk Ciptakan Standar Harga dan Kualitas, Ini Respon Petani dan Pengusaha

"Produk diversifikasi gambir itu antara lain berupa teh gambir, jelly gambir dan teh botol daun gambir serta pupuk organik dari sisa kempaan daun gambir," papar Candra.

Dikatakan, BPTP mengembangkan teknologi itu melalui pembinaan kelompok tani yang ada di Nagari Talang Maur dan Simpang Kapuak. "Peluncuran ini bertujuan untuk memperkenalkan produk diversifikasi gambir itu kepada masyarakat," ungkap Candra. (rls/kyo)

Halaman:
1 2
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: