30 Klub Ikuti Festival Marching Band di Payakumbuh, Ini Harapan Ketua DPRD Sumbar

Selasa, 12 Desember 2023, 18:00 WIB | Gaya Hidup | Kota Payakumbuh
30 Klub Ikuti Festival Marching Band di Payakumbuh, Ini Harapan Ketua DPRD Sumbar
Ketua DPRD Sumbar, Supardi bersama Andri Yulika (Asisten II), Maifrizon (Kadispora Sumbar) dan Zardi Syahrir (Kabag Persidangan DPRD Sumbar) dan Forkopimda, pada pembukaan Festival Marching Band di Payakumbuh, Senin. (humas)

PAYAKUMBUH (12/12/2023) - Ketua DPRD Sumbar, Supardi menegaskan, menang ataupun kalah dalam sebuah pertandingan adalah hal yang biasa. Peserta harus dapat menerima dan terus memperlihatkan kemampuan terbaik.

"Festival Marching Band ini diharapkan dapat melahirkan generasi yang kompetitif sehingga mampu bersaing di tingkat nasional dengan berbagai inovasi dan kreatifitas yang dilakukan," ujar Supardi di Payakumbuh, Senin.

Hal itu dikatakan Supardi, saat membuka Festival Marching Band tingkat junior dan senior se-Sumatera Barat tahun 2023 di Gedung Olahraga Koto Nan Ompek Kota Payakumbuh, Senin. Diketahui, event sejenis sudah lama tidak digelar di Kota Payakumbuh.

Dikatakan Supardi, dari festival marching band ini terlihat, bakat luar biasa anak-anak dari usia SD, SMP dan SMA. Juga terlihat keseriusan dan antusiasme peserta lomba dan masyarakat.

Baca juga: Pilkada Kota Payakumbuh Diikuti 5 Paslon, Terbanyak se-Indonesia

"Kegiatan ini diharapkan dilaksanakan setiap tahunnya oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar," harap dia.

"Event ini bisa jadi sugesti bagi anak-anak muda untuk melakukan aktifitas latihan dalam meningkatkan kapabilitasnya dalam olahraga seni musik marching band ini," ungkapnya.

Sementara, Asisten III (Administrasi Umum) Sumbar, Andri Yulika menyampaikan, acara seperti ini amat bermanfaat bagi generasi muda Sumbar terutama dalam menjaga kebugaran, keceriaan dan kesehatan.

"Ada tiga poin penting agar generasi kita tumbuh dengan jiwa raga yang sehat, tentunya tidak sakit, bugar dan ceria untuk meningkatkan kecerdasannya. Berolahraga mempersiapkan fisik dan semangar berjuang untuk meningkatkan kemampuan maksimal dalam meraih prestasi," ungkap Andri yang mewakili gubernur Sumbar.

Baca juga: 25 Anggota DPRD Payakumbuh 2024-2029 Dilantik

Andri Yulika memastikan, pemerintah selalu mendukung kegiatan positif seperti ini dalam rangka mempersiapkan generasi emas Sumatera Barat tahun 2045.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI