Muncul di Survei Elektabilitas Pilkada Tanah Datar 2024, Ini Kata Musfi Yendra

Jumat, 10 Maret 2023, 21:51 WIB | Kabar Daerah | Kota Sawahlunto
Muncul di Survei Elektabilitas Pilkada Tanah Datar 2024, Ini Kata Musfi Yendra
Musfi Yendra adalah tokoh muda Sumatera Barat asal Tanah Datar, yang dikenal sebagai akademisi, filantropis.

PADANG (10/3/2023) - Direktur Eksekutif Lembaga Survei Liberte Institute, Indrayadi merilis hasil yang dilaksanakan pada 16-22 Februari 2023 lalu. Survei ini memuat elektabilitas 15 tokoh yang jadi perbincangan masyarakat untuk jadi calon kepala daerah di Pilkada 2024 mendatang.

Responden ditunjukkan 17 nama, Eka Putra menempati urutan pertama dengan 63,8 persen, diikuti oleh Richi Aprian 7,7 persen, Betty Shadiq Pasadigoe 6,2 persen, Anton Yondra 4,6 persen, Rony Mulyadi 1,9 persen dan Saidani 1,8 persen.

Kemudian, Indra Gunalan 0,9 persen, Allex Saputra 0,5 persen, Yuherman 0,5 persen, Nova Hendria 0,4 persen, Irvan Amran 0,3 persen, Musfi Yendra 0,3 persen, Osri 0,1 persen dan Ramdalel 0,1 persen. Sedangkan kandidat lainnya yang ditawarkan pada responden belum mendapatkan dukungan.

Menurut responden yang diwawancarai, mereka memilih kembali Eka Putra karena menilai Eka Putra adalah figur yang baik dan disukai oleh masyarakat. Kemudian juga dikenal merakyat dan peduli dengan masyarakat.

Baca juga: PILKADA PESSEL: KPU Rekrut 75 Orang Calon PPK

"Melihat popularitas dan elektabilitas, Eka Putra paling tinggi. Jika setahun jelang Pilkada seorang incumbent elektabilitasnya di atas 60 persen, dalam sejarah Pilkada di Indonesia, belum pernah ada yang kalah. Dan saya memprediksi Eka Putra akan melenggang memimpin Tanah Datar dua periode," papar Indrayadi yang saat ini sedang menyelesaikan Program Doktor Studi Kebijakan FISIP Unand.

Di sisi lain, pada survei tersebut juga muncul beberapa nama yang baru dalam Pilkada Tanah Datar, seperti Musfi Yendra.

Musfi Yendra adalah tokoh muda Sumatera Barat asal Tanah Datar, yang dikenal sebagai akademisi, filantropis dan saat ini merupakan kandidat Komisioner Komisi Informasi (KI) Sumbar. Ia menempati posisi ke 11 atau 12 pada survei survei tersebut.

Dihubungi secara terpisah, Musfi Yendra mengaku terkejut, namanya masuk dalam radar survei Liberte Institute.

Baca juga: PILKADA PESSEL 2024: Aprial Habas Buya Piai Siap Maju Mewakili Nasdem

"Surprise juga masuk hasil survei Liberte Institute. Sebenarnya, saat ini saya tidak banyak berkegiatan di kampung halaman. Tentu ini tentu memicu semangat saya untuk berbuat lebih banyak lagi bagi Tanah Datar ke deapannya," katanya.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: