Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
BUKITTINGGI (19/11/2024) - Pjs Wali Kota Bukittinggi, Hani Syopiar Rustam menyampaikan, Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima ini, merupakan wujud kongkret Pemerintah Kota Bukittinggi mendukung Pilkada Serentak 2024.
Program inovasi ini sekaligus untuk meningkatkan kualitas layanan administrasi kependudukan kepada masyarakat.
"Kegiatan ini bertujuan mempercepat cakupan perekaman KTP-el bagi pemilih pemula agar dapat menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 27 November mendatang," ungkap Hani.
Hal itu dikatakannya, kunjungi pelayanan rekam KTP-el (Pemula dan Umum) dan pelayanan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) bagi warga Kota Bukittinggi.
Baca juga: Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
Kegiatan dengan tajuk "Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima" ini berlangsung di halaman Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi, Selasa.
Menurut dia, program inovasi ini juga untuk mempermudah akses masyarakat untuk mendapatkan dokumen kependudukan, seperti KTP-el, kartu keluarga, akta kelahiran, akta kematian, layanan aktivasi IKD dan dokumen lainnya.
Dia berharap, dengan adanya acara ini, pelayanan kepada masyarakat semakin cepat dan efisien, serta meningkatnya kualitas pelayanan publik di Bukittinggi.
Ia juga terus mendorong warga Kota Bukittinggi untuk segera mengaktifkan IKD karena akses layanan publik di Indonesia ke depan bertransformasi ke digital. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana
- Ratusan Personel Grib Jaya Bukittinggi Kawal Erman Safar-Heldo Aura di Debat Putaran II
- DWP Bukittinggi Gelar Pelatihan Tatarias, Ini Targetnya
- Bukittinggi Tuntaskan Program RTLH Tahun 2024, Pjs Wali Kota Pesankan Hal Ini
Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
Kabar Daerah - 21 November 2024
202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
Kabar Daerah - 20 November 2024