Aset Kereta Api di Padang Panjang akan Dijadikan Destinasi Wisata, Ini Kata Dirjen Perkeretaapian

Kamis, 23 Februari 2023, 14:05 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
Aset Kereta Api di Padang Panjang akan Dijadikan Destinasi Wisata, Ini Kata Dirjen...
Sekretaris Dirjen Perkeretaapian, Yennesi Rosita bersama Sekdako Sonny Budaya Putra dan pejabat terkait, meninjau stasiun kereta api nonaktif kelas II yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Silaing Atas, Padang Panjang Barat, Rabu. (kominfo)

PADANG PANJANG (22/2/2023) - Kementerian Perhubungan, menyambut baik wacana Pemko Padang Panjang untuk menjadikan aset kereta api nonaktif di daerah itu sebagai destinasi wisata.

"Kita mendukung stasiun kereta api nonaktif kelas II yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Silaing Atas, Padang Panjang Barat dijadikan destinasi wisata," ungkap Sekretaris Dirjen Perkeretaapian, Yennesi Rosita saat pertemuannya dengan Sekdako Sonny Budaya Putra, dan jajaran pejabat terkait, di Ruang VIP Balai Kota, Rabu.

"Kami bersyukur aset kami bisa dimanfaatkan, apakah untuk wisata atau hal lain. Kalau ada inisiasi Pemerintah Padang Panjang kami sangat menyambut baik," terangnya.

"Namun, kami menunggu hal-hal yang harus dijalankan," tambah dia seraya menyampaikan Pemko perlu membuat timeline dan hal lain yang dibutuhkan merealisasikan wacana tersebut.

Baca juga: Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM

Adapun kunjungan rombongan Ditjen Perkeretaapian ini merupakan balasan dari lawatan Wakil Wali Kota, Asrul ke Kemenhub beberapa waktu lalu.

Saat itu, Asrul menyampaikan perihal pemanfaatan lahan stasiun kereta api oleh Pemko.

Pemko, sebut Yennesi, perlu mengejar administrasi yang dibutuhkan agar ada progres dua tahun ke depan. Setidaknya mencapai 30 persen. "Mohon bantu percepatan," tuturnya.

Sementara itu, Sonny mengatakan, Pemko siap bekerjasama dengan Ditjen Perkeretaapian. "Potensi yang ada ini hendaknya digarap secara maksimal dapat membawa manfaat bagi Kemenhub, Pemko dan masyarakat," ujarnya.

Baca juga: Bukittinggi masih jadi Destinasi Wisata Favorit, Ini Indikatornya

Sebelumnya, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), Maiharman mengekspose kajian pengembangan wisata sejarah Kota Padang Panjang.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI