Enam Anggota Panwascam Dilantik, Santina: Jalin Koordinasi, Bangun Komunikasi
PADANG PANJANG (28/10/2022) - Ketua Bawaslu Padang Panjang, Santina, lantik enam anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Pemilu 2024, Jumat.
"Dari 133 orang pendaftar, yang lolos administrasi 116 orang. Kemudian, terpilihlah enam orang peringkat terbaik. Panwascam yang dilantik ini, masing-masing akan bertugas tiga orang per kecamatan, yang akan bertugas sampai berakhirnya tahapan Pemilu 2024 di Kota Padang Panjang," ungkap Santina usai pelantikan.
Prosesi pelantikan ini ikut disaksikan wali kota yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Nofiyanti, Ketua KPU, Okta Novisyah, serta perwakilan Forkopimda Padang Panjang.
Santina menyebutkan, proses pembentukan Panwascam ini dimulai sejak awal September. Dimulai dari sosialisasi dan pengumuman, pendaftaran secara online, penerimaan berkas, tes tulis berbasis CAT. Kemudian tes wawancara.
Baca juga: PILKADA 2024, Bawaslu Pessel: Awasi Secara Melekat Coklit Data Partarlih
Dia berharap, Panwascam mampu bekerja penuh waktu, patuh dengan perundangan dan prinsip penegakan Pemilu, efektif, efisien, profesional dan akuntabel.
"Kita harap Panwascam jadi perpanjangan tangan dan dapat meringankan kerja Bawaslu di Kota Padang Panjang."
"Jalin koordinasi dan komunikasi yang baik dengan stakeholder terkait di kecamatan. Mari kita tunjukan ke masyarakat Padang Panjang, kita siap menghadapi Pemilu 2024," imbaunya.
Adapun anggota Panwascam yang dilantik tersebut, untuk Kecamatan Padang Panjang Barat, Ari Nur Pradina, Surya Darma Sambas, Costeward Novira.
Baca juga: Bawaslu Pasbar Tetapkan 34 Peserta Lolos Seleksi Tertulis Calon Panwascam Pilkada 2024
Sedangkan untuk Kecamatan Padang Panjang Timur, Khairul, Jasmida dan Yandri Armaika. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras