Fadly Amran Dukung DPMPTSP Jajaki Program Kuliah ke Jerman
PADANG PANJANG (4/1/2022) - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Ewa Soska mengatakan, tengah menjajaki peluang mengirimkan pemuda terbaik Kota Padang Panjang, melanjutkan pendidikan ke Jerman.
"Pada tahun 2022 ini, kita akan menjajaki kerjasama dengan salah satu lembaga pendidikan yang mampu memfasilitasi para pemuda Padang Panjang untuk melanjutkan pendidikan ke Jerman. Habibie Education Youth (HEY), merupakan salah satu lembaga pendidikan yang telah bekerjasama dengan Pemerintah Jerman dalam membekali pemuda Indonesia untuk belajar dan bekerja di Jerman," ungkap Ewa saat rapat bersama Wako Padang Panjang, Fadly Amran, Selasa.
Dikatakan, sebelum menjajaki kerjasama ini, DPMTSP akan membuat persiapan yang lebih matang, agar ke depannya proses studi luar negeri yang akan diikuti para pelajar Padang Panjang, bisa berjalan dengan baik.
Menanggapi program bernas dari DPMPTSP itu, Fadly Amran merespon positif dan mendorong para pelajar Padang Panjang mampu untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri.
Baca juga: Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
"Kami mendukung program DPMPTSP ini. Sekarang ini, sudah saatnya para pelajar Padang Panjang mampu menunjukkan kualitas untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri," ungkap Fadly.
Meskipun mendukung, Fadly tetap mengingatkan DPMPTSP, untuk benar-benar mematangkan segala persiapan sebelum menjajaki kerja sama lembaga.
"Persiapan yang matang perlu ditindaklanjuti DPMPTSP. Jangan sampai nanti ada pihak yang kecewa dengan program yang sangat baik ini," tutur Fadly. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras