Bupati Agam Lantik Puluhan Pejabat Eselon III dan IV
AGAM (30/12/2021) - Bupati Agam, Andri Warman mengambil sumpah sekaligus melantik puluhan pejabat Eselon III dan IV, di aula kantor Bappeda, Kamis. Hal ini merupakan lanjutan dari pengisian jabatan yang sebelumnya juga telah dilakukan.
"Pengisian dan mutasi merupakan hal yang biasa dalam suatu organisasi pemerintahan karena merupakan tuntutan organisasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat," ungkap Andri Warman saat pelantikan.
Pejabat yang dilantik tersebut bakal bertugas sebagai Kepala Bagian, Sekretaris Dinas, Inspektur Pembantu, Kepala Sub Bagian, Kepala Sub Bidang, Kepala UPT dan Kepala Seksi, Administrator dan Pengawas .
"Semoga, pelantikan ini dapat memberikan motivasi pada yang mengemban, tugas agar senantiasa berkiprah dan mengabdi selaku ASN, sesuai tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggung jawab sebagai pejabat," ujarnya.
Baca juga: Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati
Amanah yang diemban, ulas Andri Warman, dijaga dan diimbangi dengan kinerja yang baik. Untuk itu dibutuhkan suatu keseriusan, tanggung jawab moral dan komitmen bersama serta bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Agam.
"Kabupaten Agam membutuhkan aparatur pemerintahan yang mampu bekerja keras, bersinergi dengan masyarakat, untuk melakukan percepatan pelaksanaan program yang telah direncanakan," ucapnya.
Disampaikan, momentum pelantikan menjadi langkah awal untuk memulai pelaksanaan tugas dan memberikan segala yang terbaik kepada pemerintah daerah, guna mendukung aktivitas pemerintah dalam menjalankan fungsi.
"Maksudnya, bagaimana SDM yang dimiliki dapat dioptimalkan baik yang bersifat pelayanan, pengaturan maupun pemberdayaan dan pembaharuan," katanya.
Baca juga: Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Ditambahkan, segenap OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Agam memiliki peran sesuai porsi masing-masing. Namun, apapun yang dilakukan harus tetap terpadu dan bersinergi untuk satu arah dan tujuan yang sama, yaitu demi kepentingan pembangunan masyarakat. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati
- Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Kab. Agam - 23 November 2024
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Kab. Agam - 20 November 2024