O2SN Kecamatan Tanjung Mutiara Lombakan 5 Cabang Olah Raga
AGAM (24/4/2024) - Olimpiade Olah Raga Siswa Nasional (O2SN) se-Kecamatan Tanjung Mutiara lombakan lima cabang olah raga yaitu Atletik, Karate, Badminton, Silat dan Renang.
"Lomba O2SN ini digelar untuk mempersiapkan siswa mengikuti perlombaan serupa di tingkat kabupaten," ungkap Camat Tanjung Mutiara, Edo Aipa Pratama Putra saat pembukaan di Lapangan Mahoni Kantor Camat Tanjung Mutiara, Rabu pagi.
Kegiatan ini diselenggarakan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) dengan partisipasi Kepala Sekolah beserta guru SD se-Kecamatan Tanjung Mutiara.
"Kami sangat bangga bisa menjadi tuan rumah kegiatan ini dan melihat semangat para siswa dalam berkompetisi," ujar Edo.
Baca juga: Tokoh Masyarakat Tiku Dukung Pembangunan Dua RKB untuk SMPN 3 Tanjung Mutiara
Dengan semangat kompetisi yang tinggi, para siswa menunjukkan bakat dan kemampuan terbaik mereka dalam setiap cabang olah raga yang dilombakan.
"Semoga kegiatan ini dapat jadi langkah awal yang baik dalam mengembangkan potensi olah raga siswa di Kecamatan Tanjung Mutiara," tutup Edo. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
- Ketua PMI Sumbar Ikuti Agenda Olahraga Rutin ASN Agam, Ini Harapannya
- 360 Pesilat Ikuti Kejuaran Pandeka Harimau Agam, Ini Harapan Pjs Bupati
- Pjs Bupati Agam Ikuti Latihan Gabungan Tenis, Ini Arahannya
- Meriahkan HUT RI ke-79, Pemkab Agam Gelar Gerak Jalan Santai
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024