Kapolres Padang Panjang dapat Penghargaan dari Gubernur Sumbar, Ini Alasannya
PADANG (1/12/2021) - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi mengapresiasi kerja keras dan kolaborasi antara Pemko, DPRD dan Polres Padang Panjang serta seluruh pihak yang terlibat dalam merangkul, memberi edukasi dan mengarahkan masyarakat dalam akselerasi vaksinasi Covid19.
"Kota Padang Panjang merupakan yang paling baik dalam pelaksanaan vaksinasi. Ini tidak luput dari segala usaha, sinergitas dan kerja keras semua pihak dalam pengendalian Covid19 di kota ini," ungkap Mahyeldi saat memberikan sambutan pada peringatan Hari Jadi Kota Padang Panjang ke-231, Rabu.
Hari Jadi Kota Padang Panjang tahun 2021 ini, bertemakan "Padang Panjang Bangkit dan Berjaya."
Mahyeldi yakin, capaian vaksinasi yang sangat bagus ini, akan memberikan dampak positif terhadap masyarakat Padang Panjang ke depan.
Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen
Atas capaian vaksinasi tersebut, Mahyeldi memberikan reward berupa piagam penghargaan pada Walikota Padang Panjang, Kapolres, Ketua DPRD dan Kejari serta Dandim 0307/Tanah Datar atas keberhasilan dalam percepatan vaksinasi tersebut.
Di samping itu, Mahyeldi juga mengapresiasi kerja keras Kapolres Padang Panjang, AKBP Novianto Taryono yang telah mengerahkan hampir seluruh kekuatan personilnya, yang tidak pernah kenal lelah dalam percepatan vaksinasi di Kota Padang Panjang.
Sehingga, Kota Padang Panjang telah mencapai angka 99,80% warga divaksinasi untuk dosis pertama.
Kepada awak media, AKBP Novianto Taryono mengucapkan terima kasih pada seluruh pihak yang tanpa kenal lelah, berjuang dan rela berkorban waktu, demi tercapainya akselerasi vaksinasi di wilayah hukum Polres Padang Panjang yang masih terus berlangsung.
Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan
"Semoga ke depan kita akan dapat bertambah solid lagi bersama masyarakat. Semoga, lelah kita bersama, semua ini jadi ladang ibadah bagi kita bersama," ujar AKBP Novianto. (vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras