Polres Padang Panjang Sediakan Layanan Door to Door untuk Percepatan Vaksinasi
PADANG PANJANG (24/11/2021) - Polres Padang Panjang gelar layanan antar-jemput maupun dan mendatangi rumah-rumah warga (door to door) dalam memberikan kemudahan pada masyarakat dalam mendapatkan haknya mengikuti Vaksinasi Covid19.
Berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Padang Panjang dan Kabupaten Tanah Datar, Polres Padang Panjang juga melibatkan perwira dan personel sebagai Tim Vaksinator. Mereka bekerja hingga sore bahkan ketika senja menjelang.
Kapolres Padang Panjang, AKBP Novianto Taryono memberikan apresiasi atas kerja keras yang tak kenal lelah dari personel maupun Tim Nakes, yang jadi ujung tombak dalam akselerasi vaksinasi ini.
AKBP Novianto juga mengucapkan terima kasih pada seluruh elemen yang berperan aktif dalam akselerasi vaksinasi di wilayah hukum Polres Padang Panjang.
"Kita sama-sama mengetahui masih banyak masyarakat yang belum memahami manfaat dari vaksinasi Covid19 ini. Jadi bukan hal yang mudah untuk melakukan pendekatan dan mengajak warga untuk melakukan vaksinasi sebelum masyarakat sadar manfaat vaksinasi," ucap dia, Rabu.
Saat ini, lanjut AKBP Novianto, bisa dilihat antusiasme dari masyarakat untuk mengikuti vaksinasi di Gerai Vaksin yang telah disediakan pihaknya sudah sangat tinggi. Baik itu di Kota Padang Panjang maupun Kecamatan Batipuh, X Koto dan Batipuh Selatan di Kabupaten Tanah Datar.
"Ini tandanya kesadaran untuk mengikuti program vaksinasi ini sudah timbul di tengah-tengah masyarakat kita," ucap pria yang sebelumnya menjabat sebagai Koor Spripim di Polda Sumbar ini.
AKBP Novianto menambahkan, pihaknya juga memberikan fasilitas antar jemput kepada warga agar tidak kesulitan dalam mendapatkan vaksinasi.
Baca juga: Polda Sumbar Pastikan Pelaku Penembakan dalam Pengawasan Tim Ditreskrimum
"Kami dan unsur terkait, tidak akan pernah lelah dan akan berjuang sekuat tenaga agar akselerasi vaksinasi ini mencapai target di atas 80% bagi masyarakat di wilayah hukum Polres Padang Panjang," ujarnya.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras