Digitalisasi Salah Satu Cara Pasarkan Produk UMKM di Masa Pandemi

Senin, 27 September 2021, 20:48 WIB | Bisnis | Kota Padang Panjang
Digitalisasi Salah Satu Cara Pasarkan Produk UMKM di Masa Pandemi
Sebanyak 30 orang pelaku usaha UMKM, ikuti pelatihan Pemasaran Digital Bagi Pelaku Usaha yang digelar Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperdakop UKM) Padang Panjang, Senin. (kominfo)

PADANG PANJANG (27/9/2021) - Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran menilai, digitalisasi merupakan salah satu cara memasarkan dan mengenalkan produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di masa pandemi Covid19 ini.

"Digitalisasi salah satunya bagaimana menguasai dan mendapatkan pasar di dunia digital. Tetapi esensi dari produk kita, tetap harus menjadi prioritas. Sebagai pelaku usaha, kita harus bisa menganalisa permintaan sesuai pemintaan pasar dan konsumen di dunia digital," terang Fadly saat membuka Pelatihan Pemasaran Digital Bagi Pelaku Usaha, Senin.

Pelatihan ini digelar Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperdakop UKM) Padang Panjang. Hadir dalam kegiatan itu, Kepala Disperdakop UKM, Arpan dan Kepala Cabang Bank Nagari Padang Panjang, Zulhendri.

Fadly berharap, pelatihan pemasaran digital ini, bermanfaat dan bisa diaplikasikan pelaku usaha dan dapat memajukan produk-produk UMKM di Padang Panjang.

Baca juga: 40 Pelaku UMKM Sektor Kuliner di Agam Ikuti Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienitas

Sementara, Arpan menyampaikan, pelatihan ini merupakan program Pemko yang diadakan selama tiga hari. Kegiatan ini diikuti sebanyak 30 pelaku UMKM.

"Pelatihan ini diadakan untuk memberi pengetahuan pada pelaku UMKM mengenai pemasaran digital yang sedang berlangsung di era serba digital dan dimasa pandemi Covid19," jelasnya.

"Ini bertujuan, bagaimana produk yang mereka hasilkan itu dapat dikenal masyarakat, tentunya dengan mutu yang baik, harga yang bersaing dan kemasan yang menarik," tambah Fadly.

Pelatihan tersebut, menghadirkan pembicara dari Dinas Koperasi dan UMKM Sumatera Barat, Nasrizal, Kabag Perekonomian, Putra Dewangga dan sebagai pembicara utama, Dedi Vitra Johor dari PT ASB Indonesia. (kyo)

Baca juga: Erman Safar Blusukan di Campago Guguak Bulek, Program Bansos jadi Harapan Masyarakat

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI