Pertanyakan Ganti Rugi: Water Intake PDAM Kampung Koto Digembok Pemilik Tanah

Selasa, 30 Januari 2018, 20:13 WIB | Olahraga | Kota Padang
Pertanyakan Ganti Rugi: Water Intake PDAM Kampung Koto Digembok Pemilik Tanah
Personel Polsek Nanggalo beserta petugas PDAM Padang, tengah berupaya melepaskan gembok di pintu masuk water intake PDAM Kampung Koto, Selasa (30/1/2018) pagi. (mangindo kayo/valoranews)

VALORAnews - Satu kantong plastik kresek warna merah, berisi telur bergambar kepala orang, bawang putih, bawang merah dan sejumah rempah lainnya, ikut menggembok pintu masuk menuju intake PDAM Padang di Kampung Koto, Kelurahan Gurun Laweh, Kecamatan Nanggalo, Selasa (30/1/2018) pagi.

"Saya sengaja menggembok pintu masuk ke water intake PDAM Padang itu. Karena, upaya saya mempertanyakan status tanah water intake ini ke Pemko Padang, sudah tak dilayani sebagaimana mestinya," tegas pemilik ulayat di sekitar kawasan water intake PDAM Kampung Koto itu, Kudri Saleh.

Aksi ini sempat menghebohkan pengendara yang lewat di kawasan itu Selasa pagi. Tak lama berselang, personel Polsek Nanggalo mendatangi lokasi kejadian. Sejumlah pegawai PDAM Padang, juga tampak bergerombol di depan pintu masuk yang digembok dengan menggunakan rantai itu.

Tak lama berselang, petugas PDAM dengan pengawalan jajaran kepolisian, membuka paksa gembok tersebut. Dengan menggunakan palu, gembok itu akhirnya lepas.

Baca juga: Perumda Air Minum Padang Rayakan HUT ke-47, Wako: Berikan Layanan Terbaik

"Upaya persuasif yang saya lakukan sejak awal 2017 lalu, seperti membentur tembok. Saya dioper ke sana ke mari seperti bola pingpong. Jika tak juga ada respon setelah ini, lebih dari menggembok akan saya lakukan," tegas Kudri.

Dijelaskan Kudri, penggembokan ini dilatarbelakangi keinginan kaumnya untuk mempertanyakan proses ganti rugi tanah yang dijadikan lokasi water intake itu. Tak ada niatan untuk mencikaraui PDAM maupun Pemko Padang.

Kenapa baru sekarang dihebohkan, setelah water intake ini dibangun sejak puluhan tahun silam?

Baca juga: Jumlah Hewan Kurban Karyawan PDAM Padang Meningkat

Menurut Kudri, kejadian ini berawal saat PDAM Padang melakukan pemagaran ulang kawasan water intake Kapalo Koto pada 2016 lalu. Saat itu, Kudri menyebut, dirinya sempat melarang kontraktor pelaksana pemasangan pagar, untuk tidak melanjutkan pembuatan tembok pagar di samping kediaman orang tuanya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI