Edward Juliarta Lepas SSB Putra Bumi Serambi Wakili Sumbar di Festival Danone Nations Cup

Jumat, 06 Januari 2017, 09:43 WIB | Sport | Kota Padang Panjang
Edward Juliarta Lepas SSB Putra Bumi Serambi Wakili Sumbar di Festival Danone Nations Cup
Sekda Padangpanjang, Edwar Juliartha didampingi Novi Hendri (Pembina SSB Putra Serambi) foto bersama usai melepas keberangkatan tim itu berlaga di tingkat regional Festival Danone Nations Cup, Selasa (3/1/2017). (humas)

VALORAnews - SSB Putra Bumi Serambi asal Kota Padangpanjang, berhasil menyisihkan 96 tim di Sumatera Barat pada Festival Danone Nations Cup yang digelar 25-26 Desember 2016 di Kota Padang. Keberhasilan ini membawa Tim bola U-11 kota berhawa sejuk tersebut, jadi wakil Sumbar untuk berlaga di region Sumatera, pada 7-8 Januari 2017 di Kota Palembang.

Keberhasilan mewakili Sumbar tidak serta merta diraih begitu saja. Mereka yang tergabung dalam tim, rutin berlatih dua kali dalam seminggu yaitu Jumat dan Minggu. Adik adik yang berumur 10-11 tahun tersebut, sangat bersemangat dalam berlatih. Kita telah mempersiapkan mereka sejak 2015 lalu," ungkap pelatih SSB Putra Bumi Serambi, Fikri Aulia.

Rasa bangga telah membawa nama harum Kota Padangpanjang, diungkapkan Walikota Hendri Arnis melalui Sekda, Edwar Juliartha saat acara melepas keberangkatan tim itu di Balai Kota Padangpanjang, Selasa (3/1/2017).

"Semoga pertandingan yang dilewati nantinya, bisa memberikan yang terbaik untuk Kota Padangpanjang," ungkapnya.

Baca juga: Fadly Amran: Zakat dan Wakaf adalab Instrumen Keuangan Islam yang Solutif

Sementara, Pembina SSB Putra Bumi Serambi, Novi Hendri mengatakan, keberhasilan mewakili Sumatera Barat tersebut, merupakan raihan pertama sejak awal berdirinya SSB ini. "Kita berharap, anak anak ini bisa lolos sampai ke Jakarta, mohon doa restu," ungkapnya.

Pemenang di tingkat Region Sumatera dalam Festival Danone Nation Cup di Palembang nantinya, akan melanjutkan petandingan di Jakarta untuk beradu dengan masing masing region di Indonesia. Kemudian, pemenang di Jakarta akan diberangkatkan ke Tingkat Dunia yaitu di Amerika Serikat.

Tim bola U-11 SSB Putra Bumi Serambi yang akan berangkat ke Palembang yakni Hafizul Ilmi, Andryan, Yusuf Maulana, Rafi Efandra, Willdi, M Iqbal, M. Ridho,Yoga M.D, Radit. M, Jacki,Fajar Alfrigo, M. Zidane Damora, Farel Alfarabi dan Hanif.

Mereka berangkat bersama pembina Desrizal, Manejer Dolly Damora, Pelatih Fikri Aulia dan Assiten Pelatih Elli Yasman. (rls/bri)

Baca juga: Fadly Amran Kumpulkan Pimpinan OPD, Bahas Cara Tindak Lanjuti Aspirasi Warga

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI