Pimpinan Dewan Da'wah Dharmasraya 2024-2029 Dilantik

Selasa, 22 Oktober 2024, 18:45 WIB | Kabar Daerah | Kab. Dharmasraya
Pimpinan Dewan Da'wah Dharmasraya 2024-2029 Dilantik
Sekretaris DDII Sumatera Barat, Mazwar Mas'ud melantik Pengurus Dewan Da'wah Islamiyah Indonesia (DDII) Kabupaten Dharmasraya masa bakti 2024-2029, Ahad. (istimewa)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

PADANG (20/10/2024) - Pengurus Dewan Da'wah Islamiyah Indonesia (DDII) Kabupaten Dharmasraya masa bakti 2024-2029, dilantik pengurus provinsi, Ahad.

Pada pelantikan komplek SDIP Daaruth Thullab 03 Sitiung, Koto Agung, Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung itu, juga digelar pelantikan engurus Muslimat Dewan Da'wah Kabupaten Dharmasraya.

"Keberadaan pengurus Dewan Da'wah untuk mewujudkan misi, menggiatkan dan meningkatkan mutu dakwah, Menanamkan aqidah dan menyebarkan pemikiran Islam yang bersumber dari al Quran dan As Sunnah," ungkap Sekretaris DDII Sumatera Barat, Mazwar Mas'ud.

Misi lainnya, terang dia, menyiapkan juru da'wah untuk berbagai tingkatan sosial kemasyarakatan dan menyediakan sarana untuk meningkatkan kualitas da'wah.

Baca juga: UM Natsir Wisuda 201 Mahasiswa: Buya Masoed Abidin Dikukuhkan jadi Guru Utama Pemikiran Natsir

Menyadarkan ummat akan kewajiban da'wah dan membina kemandirian mereka, Membendung pemurtadan, ghazwul-fikri (perang pemikiran) dan harakah haddamah (gerakan penyesatan).

Selanjutnya, membangun solidaritas Islam Internasional dan turut serta mendukung terciptanya perdamaian dunia.

Senada dengan itu, Majelis Syura Dewan Da'wah Sumbar, Buya Masoed Abidin mengungkapkan perlunya mengembangkan jaringan kerjasama serta koordinasi ke arah realisasi amal jama'i.

Kemudian, memberdayakan hubungan dengan berbagai pihak, pemerintah dan lembaga lainnya bagi kemaslahatan ummat dan bangsa.

Baca juga: Andre Rosiade Didoakan Terpilih jadi Gubernur Sumbar di Pemilihan 2024

Oleh karena itu, Buya Masoed mendorong pengurus Dewan Da'wah Dharmasraya, untuk segera melaksanakan silaturrahmi dengan pemerintah Daerah Dharmasraya dalam rangka memperkuat sinergi dakwah ilallah.

Halaman:

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber: Rilis

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024