Muzli M Nur: Fraksi Berperan Besar dalam Tegaknya Etika di Parlemen
PADANG (29/2/2024) -- Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Sumatera Barat, Muzli M Nur menekankan, pembinaan terhadap anggota dewan jadi tanggung jawab fraksi-fraksi yang ada di lembaga legislatif itu.
"Dalam upaya menjaga tegaknya etika di antara anggota DPRD, perlu koordinasi dengan masing-masing fraksi," ungkap Muzli.
Hal itu disampaikan politisi PAN ini, saat berdialog dengan anggota BK DPRD Kota Tanjung Pinang yang melakukan kunjungan kerja ke Sumbar, Kamis.
Salah satu topik pembahasan di antara dua alat kelengkapan dewan (AKD) itu adalah, perihal koordinasi pembinaan etika dewan dengan fraksi-fraksi yang ada di lembaga legislatif.
Baca juga: Supardi: DPRD Sumbar Siap Kawal Tuntutan Mahasiswa untuk Kawal Putusan MK
Dikatakan Muzli, ketika masuk ke dalam struktur AKD lembaga DPRD, maka semua telah jadi keluarga besar. Hendaknya, setiap AKD menjaga etika untuk kehormatan lembaga perwakilan rakyat.
"Kita berharap, jangan ada anggota DPRD yang terkena pidana murni selama masa jabatan," terang Muzli.
"Untuk DPRD Sumbar, masuk 65 keluar juga harus 65 di akhir jabatan dengan komposisi yang tidak tertukar," katanya.
Menurut Muzli, ketika ada potensi atau hal yang tak sesuai dengan peraturan tata tertib (Tatib), hal ini akan jadi atensi BK.
Baca juga: BK DPRD Sulawesi Tenggara Pelajari Penegakan Etika oleh BK DPRD Sumbar
"Jika terkait anggota dewan, kita akan langsung mengomunikasikan dengan fraksi masing-masing," ungkap Muzli.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Rakorda Baznas se-Sumbar, Prof Noor Achmad Ingatkan untuk Pelajari Kisah Nabi Sulaiman
- BNPB: Status Gunung Marapi jadi Siaga Darurat
- PAD dan Pendapatan Transfer Turun, Perhitungan Silpa Tak Cermat jadi Tantangan RAPBD Sumbar Tahun 2025
- Forum Honorer Kategori 2 Minta DPRD Sumbar Perjuangkan Kepastian masih Bisa Bekerja di Tahun 2025
- Yozarwardi Dilantik jadi Pj Sekdaprov Sumbar, Ini Pesan Plt Gubernur
BNPB: Status Gunung Marapi jadi Siaga Darurat
Kabar Daerah - 10 November 2024
195 Personel Amankan Debat Paslon Pilkada Pasbar
Kabar Daerah - 09 November 2024