Pekanbaru Alokasikan Rp92 Miliar untuk Program UHC, Dana Telah Dititip ke BPJS

Minggu, 04 Februari 2024, 14:00 WIB | Kabar Daerah | Kota Pekanbaru
Pekanbaru Alokasikan Rp92 Miliar untuk Program UHC, Dana Telah Dititip ke BPJS
Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Muflihun

PEKANBARU (3/1/2024) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, untuk tahun 2024 ini titipkan dana sebesar Rp92 miliar di BPJS Kesehatan.

Dana itu, akan digunakan untuk melanjutkan program Universal Health Coverage (UHC) atau Jaminan Kesehatan di kota Pekanbaru Bertuah.

"Tahun 2023 lalu, Pemko menitipkan uang Rp41 miliar untuk program UHC. Tahun ini, jumlahnya naik 2 kali lipat untuk program UHC ini," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Muflihun, Sabtu.

Program UHC ini merupakan bentuk perhatian dari Pemko Pekanbaru. Semua warga yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Pekanbaru bisa mengikuti program ini.

Baca juga: Muflihun: PPDB Harus Zero Pungli

Sebelumnya, pejabat Dinas Kesehatan (Dinkes) Pekanbaru menjelaskan, program Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah ini melayani pengobatan 144 jenis penyakit.

Penyakit ringan bisa dilayani di puskesmas. Sedangkan penyakit berat bisa dilayani di rumah sakit yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Program ini hanya bagi warga Pekanbaru yang belum memiliki kartu BPJS Kesehatan.

Jadi, program Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah ini terintegrasi ke Kartu BPJS Kesehatan. Kartu BPJS Kesehatan ini tak bisa digunakan untuk perawatan kecantikan.

Baca juga: Rangkaian Lampu Colok Raksasa Menyala di Lapangan MPP Pekanbaru, Ini Kata Muflihun

Kartu BPJS Kesehatan hanya bisa digunakan sesuai aturan.

Halaman:

Penulis: Arif Budiman Effendi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: