Lapas Suliki Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad

Sabtu, 30 September 2023, 10:45 WIB | Kabar Daerah | Kab. Lima Puluh Kota
Lapas Suliki Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad
Ustadz Ahmadison Angku Mudo dihadirkan dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1445 Hijriah, di Lapas Suliki, Jumat. (humas)

LIMAPULUH KOTA (29/9/2023) - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Suliki, Kamesworo mengatakan, Pengajian dan zikir bersama Dalam Rangka Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1445 Hijriah, merupakan bagian dari pembinaan kepribadian warga binaan pemasyarakatan (WBP).

"Semua WBP beragama Islam, karenanya kita gelar kegiatan ini dalam rangka peringatan Nabi Muhammad SAW sekaligus momentum untuk muhasabah diri untuk memperbaiki diri dengan melihat tauladan dari sifat Nabi dan rasul," ungkap Kamesworo dalam kegiatan yang digelar di halaman kantor Lapas Suliki, Jumat itu.

Terlihat, para WBP kompak memakai pakaian koko berwarna putih pada pengajian itu. Kegiatan diawali dengan pembukaan lalu dilanjutkan dengan siraman rohani yang disampaikan Ustadz Ahmadison Angku Mudo.

WBP tampak larut dalam ceramah menyimak kisah Nabi Muhammad SAW melewati masa-masa sulit selama hidupnya.

Baca juga: Satsabhara Polres Limapuluh Kota Gelar Razia Insidentil di Lapas Suliki

Diharapkan, mereka bisa mengikuti ajaran sunnah yang diamalkan Nabi Muhammad serta selalu bershalawat sebanyak-banyaknya untuk Nabi Muhammad SAW.

Setelah ceramah, dilanjutkan dengan doa bersama. Kegiatan dilanjutkan dengan agenda Shalat Jumat. (*)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Veri Rikiyanto
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI