Geprek PAZ, Kuliner Kekinian yang Sesuai Lidah Minang

Rabu, 08 Maret 2023, 22:39 WIB | Kuliner | Kota Padang
Geprek PAZ, Kuliner Kekinian yang Sesuai Lidah Minang
Ilustrasi.

PADANG (8/3/2023) - Geprek PAZ menjanjikan aneka menu yang telah menyesuaikan dengan lidah orang Minang. Puluhan menu di Geprek PAZ juga sulit ditemukan di tempat lain.

"Soal rasa, jangan ditanya. Setiap menu yang disajikan, cita rasa tak jauh dari masakan restoran ternama. Sekali dicicip, rasanya susah hilang di lidah. Apalagi, disajikan dengan sambal gepuk, sambal terasi atau sambal lado hijau," ungkap founder Geprek PAZ, Zondra Volta dalam pernyataan tertulis yang diterima, Rabu.

Dikatakan Zondra Volta, salah satu menu andalan di gerai Geprek PAZ yang beralamat di Jalan M Yunus No 37 Anduring tepatnya di Simpang Anduring atau di samping SDN 37 Anduring, Kecamatan Kuranji itu yakni Petai Sambal Geprek, Kangkung Sambal Terasi, Tahu Padeh Mangango.

Kemudian, Geprek PAZ juga menyediakan Mie Kuah Padeh Mangango, Mie Goreng Padeh Mangango, Jamur Crispy, Terong Crispy, Ati Ampela, Sate Kulit, Serundeng yang dilengkapi tahu, tempe dan kerupuk.

Baca juga: Pindah Partai di Pemilu 2024, Dua Anggota PAW DPRD Padang dari Partai Berkarya Dilantik

"Masakan serupa ayam geprek, atau gepruk biasanya dari Jawa. Nah, kita menyajikannya sesuai lidah orang Minang," tuturnya.

Ayam geprek adalah makanan ayam goreng tepung khas Indonesia yang diulek atau dilumatkan bersama sambal bajak.

Sebagian besar sumber menyebut bahwa ayam geprek berasal dari Kota Yogyakarta. Kini, ayam geprek telah menjadi hidangan populer yang dapat ditemukan di hampir semua kota besar di Indonesia.

Dikatakan Zondra Volta, dia merintis usaha ini sejak awal tahun 2022 lalu. Untuk pembukaannya secara resmi, akan dilakukan Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy didampingi Anggota DPRD Sumbar, H M Nurnas, Kamis (9/3/2023), pukul 16.00 WIB.

Baca juga: Mendagri Tunjuk Andree Harmadi Algamar jadi Pj Wali Kota Padang, Ini Empat Larangan yang Tak Boleh Dilanggar

"Bakal disaksikan juga oleh sejumlah tamu undangan lainnya, termasuk kawan-kawan dari berbagai media masa," jelasnya.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: