Peluang Usaha! Ini 10 Minyak Atsiri Paling Dicari, Harga Jual Tembus Ratusan Juta per Liter

Sabtu, 03 September 2022, 19:30 WIB | Bisnis | Nasional
Peluang Usaha! Ini 10 Minyak Atsiri Paling Dicari, Harga Jual Tembus Ratusan Juta per...
Minyak Atsiri dari Champaca (Cempaka Wangi).

Minyak atsiri dapat menjadi komoditas ekspor agroindustri potensial dan bermanfaat untuk devisa negara. Beberapa tanaman atsiri yang menjadi unggulan dan banyak dikembangkan adalah Nilam, Sereh Wangi, Cengkeh, Jahe, Pala, Lada, Kayu Manis, Cendana, Melati, Akar Wangi, Kenanga, Kayu Putih dan Kemukus.

Nilam adalah salah satu andalan Indonesia di pasar dunia. Bahkan, Indonesia tercatat sebagai pengekspor nilam terbesar di dunia. Namun ekspor minyak esensial Indonesia ke pasar dunia sebagian besar adalah produk setengah jadi atau belum menjadi turunannya atau atsiri yang telah dimurnikan.

Peluang usaha minyak atsiri masih sangat besar, mulai dari pertanian tanaman atsiri hingga industri pengolahannya. Pengembangannya di Indonesia dikelola oleh asosiasi pengusaha minyak atsiri, yaitu Dewan Atsiri Indonesia (DAI). (kyo)

Halaman:
1 2 3 4

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: