Jadi Lokasi Budidaya Madu Hutan, Mahyeldi: Miliaran Anggaran Provinsi Dikucurkan ke Sawahlunto

Selasa, 05 April 2022, 16:24 WIB | Kabar Daerah | Kota Sawahlunto
Jadi Lokasi Budidaya Madu Hutan, Mahyeldi: Miliaran Anggaran Provinsi Dikucurkan ke...
Gubernur Sumbar, Mahyeldi saat memberi sambutan di Masjid An-Nur, Dusun Kayu Gadang, Desa Santua, Kecamatan Barangin, Senin malam dalam kegiatan Safari Ramadhan Pemprov Sumbar tahun anggaran 2022. (humas)

Program-program yang dianggap berhasil tersebut antara lain pembangunan 40 Rumah Tahfidz di Sawahlunto dan akan ditingkatkan menjadi 50 Rumah Tahfidz pada tahun 2022. Selanjutnya, pemberian reward pendidikan bagi pelajar Sawahlunto yang berhasil duduk di perguruan tinggi terakreditasi A dengan Indeks Prestasi Kumulatif minimal 3,1.

Reward ini, menurut Deri Asta, telah diberikan pada lebih dari 1000 pelajar Sawahlunto. Selanjutnya, peningkatan jumlah warga Sawahlunto yang terdaftar pada program jaminan kesehatan nasional.

"Jaminan kesehatan tetap kita lakukan. Memang sangat membebani APBD, tapi kita tetap membayarkan premi untuk warga Sawahlunto yang belum memiliki BPJS. Sehingga dulu 40% (warga terdaftar di BPJS), sekarang 97% warga di-cover. Ini juga berkat bantuan pemprov," ungkap dia.

Baca juga: 18 Peserta Ikuti Operasi Celah Bibir yang Digelar IASMA 1 Landbouw Bukittinggi, Ini Kata Gubernur

Terakhir, program pemusatan anggaran Desa. Dengan program ini, Pemerintah Desa di Sawahlunto diwajibkan mengalokasikan 20% Anggaran Pendaparan Belanja Desa (APBDes) diarahkan untuk ekonomi kerakyatan.

"Alhamdulillah, berdasarkan survey BPS 2021, kita punya penduduk miskin terkecil se-Indonesia," urai Deri. (kyo)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI