Kopi Bukit Apit Reborn, Legenda yang Siap Menapak Pasar Dunia

Sabtu, 05 Maret 2022, 06:50 WIB | Bisnis | Kota Bukittinggi
Kopi Bukit Apit Reborn, Legenda yang Siap Menapak Pasar Dunia
Wakil Wali Kota Bukittinggi Marfendi didampingi istri, Nurna Eva Karmila foto bersama pengurus Koperasi Syariah Bina Berkah usai peluncuran Kopi Bukit Apit Bangkit di salah satu rumah makan di Bukittinggi, Jumat malam. (hamriadi)

BUKITTINGGI (4/3/2022) - Kopi Bukit Apit di Kota Bukittinggi yang mulai meredup di pasaran, siap dibangkitkan lagi sebagai kopi terkenal dengan rasa yang khas, sehingga mampu merambah pasar dunia.

Demikian harapan ke depan dari Koperasi Syariah Bina Berkah, dalam acara peluncuran Kopi Bukit Apit Bangkit di salah satu rumah makan di Bukittinggi, Jumat malam.

Target Koperasi Syariah Bina Berkah menduniakan Kopi Bukit Apit, merupakan cita-cita besar nantinya mampu membawa perubahan bagi pengusaha kopi di Bukit Apit.

Sebagaimana disampaikan Ketua Koperasi Syarif Isran, yang berharap anggota Koperasi Syariah Bina Berkah, melakukan pengolahan kopi sesuai standar koperasi.

Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan

Karena menurut Syarif, jika tak dilakukan pengolahan sesuai standar koperasi, tentu Kopi Bukit Apit tak ada khas Kopi Bukit Apit yang melegenda.

Ia berharap, bahan baku Kopi Bukit Apit diproduksi dari petani kopi di daerah Bukit Apit secara langsung.

"Bagaimana bisa dikatakan Kopi Bukit Apit, sementara bahan kopi yang diolahan diambil dari daerah lain," terangnya.

"Yang membuat rasa khas Kopi Bukit Apit, memang bahan kopi dari Bukit Apit langsung," paparnya.

Baca juga: Wawako Bukittinggi Jamu Rombongan Bulan Sabit Merah dan USIM Negeri Sembilan

Peluncuran Kopi Bukit Apit Bangkit dihadiri Wakil Wali Kota Bukittinggi Marfendi didampingi istri, Nurna Eva Karmila.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI