Lobi dan Ruang Tunggu Poliklinik RSUD Padang Panjang Hadirkan Suasana Hotel Berbintang

Sabtu, 25 Desember 2021, 17:36 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
Lobi dan Ruang Tunggu Poliklinik RSUD Padang Panjang Hadirkan Suasana Hotel Berbintang
Ruang tunggu Poliklinik dan lobi RSUD Padang Panjang yang didesain ulang layaknya suasana hotel berbintang. (kominfo)

Untuk tahun 2022, RSUD akan lakukan pengembangan layanan yang sudah mendapat anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Kesehatan. Yaitu pengembangan gawat darurat neonatal, pengembangan layanan tumbuh kembang anak.

Lalu, pengembangan rehabilitasi medik di rawatan pasien stroke, pengembangan poliklinik estetika (kecantikan), akupresure dan juga mengembangkan unit-unit bisnis untuk menambah pendapatan RSUD.

Di samping itu, dalam segi mobilitas, RSUD juga akan menambah unit shuttle bus yang berfungsi sebagai transportasi antarjemput pasien.

Baca juga: BANJIR PESSEL: RSUD Dr Muhamad Zein Painan Buka Pelayanan Mobile di Batu Bala Surantih

Tahun depan, RSUD juga bekerjasama dengan perkumpulan pengendara ojek sebagai alternatif bagi masyarakat.

Dengan semua peningkatan pelayanan yang sudah dilakukan, dr Lila berharap, RSUD bisa jadi pilihan utama bagi masyarakat dalam pelayanan kesehatan. (ham)

Halaman:
1 2

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: