100 Pelaku UMKM Padang Panjang Dilatih Pemanfaatkan Teknologi Digital

Jumat, 24 September 2021, 20:03 WIB | Bisnis | Kota Padang Panjang
100 Pelaku UMKM Padang Panjang Dilatih Pemanfaatkan Teknologi Digital
Wako Padang Panjang, Fadly Amran memberikan arahan saat jadi keynote speaker sekaligus membuka acara Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA), Jumat. (kominfo)

PADANG PANJANG (29/9/2021) - Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran menilai, akan banyak manfaat yang bisa diperoleh pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), jika sudah familiar menggunakan teknologi. Termasuk memanfaatkan internet untuk pemasaran produk yang dihasilkan.

"Memanfaatkan digitalisasi dengan sebaik-baiknya dapat meningkatkan mutu dari produk yang dihasilkan. Juga dapat memperluas jangkauan wilayah pemasaran, sehingga mampu menghadapi ketatnya persaingan saat ini," ujar Fadly saat jadi keynote speaker sekaligus membuka acara Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA), Jumat.

Kegiatan pelatihan tersebut merupakan kerjasama Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian (BBPSDMP) Kominfo Medan dengan Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperdakop) Padang Panjang. Pelatihan DEA ini ditujukan bagi para pelaku UMKM.

Fadly mengucapkan terima kasih pada BBPSDMP Kominfo Medan, yang telah berkenan mengadakan pelatihan.

Baca juga: Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan

"Ini merupakan kegiatan yang bagus sekali untuk mempersiapkan SDM yang unggul, khususnya para pelaku UMKM dalam menghadapi era revolusi industri 4.0. Kita lihat perkembangan zaman saat ini, para pelaku UMKM dituntut untuk bisa menggunakan teknologi digital dalam usahanya," ungkap Fadly.

Menurut Fadly, dirinya melihat transformasi ekonomi digital saat ini, khususnya di Kota Padang Panjang berjalan secara massif. Untuk itu, dia meminta agar ekonomi kreatif, harus berjalan bersama dengan ekonomi digital.

"Pandemi telah memaksa sektor bisnis untuk beradaptasi dengan model bisnis digital. Untuk itu UMKM harus berjalan bersama dengan ekonomi digital," ujarnya.

Fadly berharap, BBPSDMP Kominfo Medan dapat melaksanakan Pelatihan DEA di Kota Padang Panjang secara berkelanjutan dan kalau bisa diperluas lagi jangkauannya.

Baca juga: Kerugian Warga Padang Panjang Akibat Erupsi Gunung Marapi Capai Rp13 Miliar

Tingkatkan Daya Saing

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: