Satu Sekolah Terbitkan Satu Buku, Fadly: Potensinya Besar
VALORAnews - Wali Kota Padangpanjang, H Fadly Amran BBA Datuak Paduko Malano berkeinginan setiap sekolah bisa menerbitkan buku. Hal itu disampaikanya saat saat bincang-bincang dengan Relawan Ruang Kreatif Hamasah di Rumah Dinas Walikota, Rabu sore (20/1/2021).
"Jika melihat potensi yang dimiliki, bukan tidak mungkin kota ini bisa dinobatkan sebagai kota literasi internasional seperti Kota Baghdad di Irak dan Edinburgh di Skotlandia, yang lebih dahulu dinobatkan sebagai Kota Literasi oleh Unesco. Tinggal bagaimana kita mengkolaborasikan dan memediasi berbagai potensi yang dimiliki dan mendukung upaya itu," sebut Fadly.
Menurut Fadly, keberadaan Padangpanjang sebagai salah satu pusat peradaban Islam modern, tidak bisa terbantahkan dengan keberadaan Pondok Pesantren Thawalib yang mewarnai perjalanan hidup Buya Hamka dan Pondok Pesantren Diniyah Puteri, sebagai pondok pesantren khusus wanita pertama di Indonesia dengan tokoh sentral Syaikah Rahmah El Yunusiah.
"Belum lagi di sini juga banyak dilahirkan penulis-penulis kenamaan seperti AA Navis dengan bukunya Robohnya Surau Kami. Muhammad Subhan yang telah menerbitkan sejumlah novel dan di sini juga diselenggarakan Pertemuan Penyair Asia Tenggara pada tahun 2018 silam," cerita Fadly.
Baca juga: RUMAH BACA KMB Gelar Pelatihan Literasi di Ranah Pesisir
Terkait upaya untuk membangkitkan kejayaan Literasi Padang Panjang, lanjut Fadly, memang bukan pekerjaan mudah. Tetapi, tidak ada yang mustahil jika dikerjakan bersama-sama dan didukung pemerintah daerah.
"Saya sangat surprise dengan kehadiran Ruang Kreatif Hamasah yang telah mampu menerbitkan 4 buku dalam rentang waktu satu tahun. Virus ini harus disebarkan. Kapan perlu kita dorong masing-masing sekolah untuk menerbitkan buku, baik itu buku sastra ataupun buku akademik," jelas walikota yang juga mahir membaca puisi itu.
Sebelumnya, Imratul Handayani selaku Pembina Hamasah memaparkan sejumlah program yang telah dan akan dilaksanakan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) yang bernaung di lembaga Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Imam Bonjol itu.
"Setelah buku keempat terbit dengan judul Dua Sisi Dunia, kami juga berencana akan menerbitkan buku antologi puisi dengan judul Semua Tentang Kita. Kami mohon kesediaan Pak Wali untuk ikut berkontribusi dalam buku ini," sebut Imratul yang juga dosen Bahasa Indonesia itu.
Menurut Imratul, komitmen Hamasah dalam mendukung program literasi terus dilakukan dengan merangkul penulis-penulis pemula untuk bersama-sama menerbitkan buku. Termasuk juga akan melakukan roadshow ke sekolah-sekolah dalam mencari bakat terpendam dalam bidang kepenulisan.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya
- KPU Sumbar Gelar Jambore Demokrasi Pelajar, Idham: Program Literasi yang Layak Ditiru
- Kapolda Sumbar Perintahkan Bintara Pembawa 141 Paket Ganja Ditindak Tegas
- Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan
- Warga Tiga Kabupaten Terdampak Erupsi Gunung Marapi Dibantu 157 Ton Beras