Ini Pesan Presiden di Upacara HUT Korpri

Kamis, 29 November 2018, 19:04 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Ini Pesan Presiden di Upacara HUT Korpri
Bupati Limapuluh Kota, H Irfendi Arbi memimpin upacara HUT Korpri 2018, di lapangan kantor bupati, Kamis (29/11/2018). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korp Pegawai Negeri Republik Indonesia (Korpri) ke-47 tahun 2018 di Kabupaten Limapuluh Kota, dilaksanakan di halaman kantor bupati, Kamis (29/11/2018).

Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Limapuluh Kota, H Irfendi Arbi dengan peserta ratusan PNS di lingkungan Pemkab Limapuluh Kota. Sedangkan pengibaran bendera dilakukan anggota Pemadam Kebakaran. Ikut hadir dalam upacara itu Sekdakab Limapuluh Kota, Widya Putra dan para pejabat OPD setempat.

Dalam sambutan tertulis Presiden Republik Indonesia selaku Penasehat Nasional Korpri yang dibacakan Irfendi Arbi disebutkan, hingga kini sudah 47 tahun, Korpri beserta seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara memberikan kontribusi besar terhadap masyarakat, bangsa dan negara.

Jajaran Aparatur Sipil Negara telah menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan menjadi motor penting dalam pembangunan nasional.

Baca juga: Ranperda RPJPD 2025-2045 masih di Kemenkuham, DPRD Limapuluh Kota Konsultasi ke DPRD Sumbar

"Atas peran-peran besar tersebut, atas nama seluruh rakyat lndonesia saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya. Apa yang telah kita capai sampai hari ini, tidak terlepas dari peran serta jajaran Aparatur Sipil Negara yang bekerja di semua sektor, semua level pemerintahan, dan semua wilayah di lndonesia serta perwakilan di luar negeri," ucap Irfendi.

Dipaparkan, upaya memberikan yang lebih baik terhadap masyarakat, bangsa dan negara ini harus terus ditingkatkan. Dihadapkan pada perubahan sosial dan ekonomi yang sangat pesat, Aparatur Sipil Negara juga harus melakukan banyak penyesuaian untuk mengantisipasi perubahan zaman.

Dikatakan, Aparatur Sipil Negara harus melayani masyarakat dengan sungguhsungguh, meningkatkan kualitas kerja dan tata kelola pemerintahan, serta menjaga akuntabilitas. Selain itu, abdi negara ini juga harus selalu open mind, terus melakukan inovasi, menyederhanakan proses kerja, memanfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan teknologi, serta berkolaborasi dengan pihak-pihak terkait.

"Oleh karena itu, kepada seluruh Aparatur Sipil Negara disemua lapisan pemerintahan dan sektor, saya minta untuk tidak terjebak dengan ego-sektoral, ego-organisasi, atau ego-programnya masing-masing," harap presiden dalam amanatnya.

Baca juga: Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya

"Sekali lagi, semua permasalahan yang ada di masyarakat itu bersifat lintas sektoral bahkan juga lintas daerah. Dengan berkolaborasi serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi, saya yakin Aparatur Sipil Negara bisa mengaktualisasikan baktinya secara lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara," ujar presiden.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: