Dana Operasional RT/RW se-Padang Barat Diserahkan, Ini Harapan Pemko Padang

Selasa, 17 Juli 2018, 18:31 WIB | News | Kota Padang
Dana Operasional RT/RW se-Padang Barat Diserahkan, Ini Harapan Pemko Padang
Asisten I Bidang Pemerintahan Setdako Padang, Vidal Triza secara simbolis serahkan dana operasional RT RW dan LPM Triwulan II Tahun 2018 se-Kecamatan Padang Barat di Palanta Rumah Dinas Walikota Jl. A Yani No 11, Selasa (17/7/2018). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Mengurangi tingginya angka kriminalitas di Kota Padang khususnya pada pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pengurus Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) sangat diharapkan untuk dapat berperan aktif. Karena, Curanmor ini bisa terjadi di rumah-rumah penduduk atau di tempat-tempat umum lainnya.

Oleh karena itu, RT/RW tentunya diharapkan dapat meningkatkan partisipasi untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing, terutama mengantisipasi bagaimana curanmor tidak dapat masuk ke wilayah lingkungan RT/RW.

"Kita mengharapkan sinergi yang lebih baik, lebih meningkat lagi antara RT/RW dengan tokoh-tokoh masyarakat dan stakeholder setempat, untuk menciptakan kondisi yang kondusif," ujar Vidal.

Hal itu disampaikan Asisten I Bidang Pemerintahan, Vidal Triza sewaktu mewakili Walikota Padang dalam kegiatan temu ramah dan penyerahan dana operasional RT RW dan LPM Triwulan II Tahun 2018 se-Kecamatan Padang Barat di Palanta Rumah Dinas Walikota Jl. A Yani No 11, Selasa (17/7/2018).

Baca juga: PB Balaikota dan PB Adhyaksa Gelar Pertandingan Persahabatan

Vidal melanjutkan, RT/RW merupakan mitra kerja dari Pemerintah ditingkat Kelurahan, mempunyai peran yang sangat penting menyukseskan program pemerintah, RT/RW sebagai garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

"Mudah-mudahan seluruh RT/RW di Kecamatan Padang Barat, ikut berperan aktif mensukseskan seluruh program Pemerintah Kota Padang," imbuh Vidal.

Sementara, Camat Padang Barat, Eri Sanjaya mengapresiasi pengurus RT/RW se-Kecamatan Padang Barat, yang telah melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik, sehingga tingkat kriminalitas di Kecamatan Padang Barat terjadi penurunan yang signifikan.

"Kepada Bapak, Ibu RT/RW mari kita jaga lingkungan tempat tinggal kita masing-masing, bagi yang punya tempat kost-kost an jangan takut untuk menegur, apabila terjadi hal-hal diluar aturan yang telah ditetapkan," terangnya.

Baca juga: Nilai Kebangsaan Penting bagi Ormas dan Tokoh Masyarakat

"Mudah-Mudahan situasi dan kondisi di Kecamatan Padang Barat aman dan tentram, dengan diserahkannya dana operasional RT/RW ini, pelayanan terhadap warga lebih meningkat lagi," tutur Eri Sanjaya. (rls/vry)

TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: