JAPFA Foundation Kembangkan Platform Kewirausahaan Sosial di Padang

Jumat, 11 Agustus 2017, 10:33 WIB | Olahraga | Nasional
JAPFA Foundation Kembangkan Platform Kewirausahaan Sosial di Padang
Head of JAPFA Foundation, Andi Prasetyo (kiri), bersama para pembicara FGD yang digelar disebuah hotel di Padang, akhir pekan lalu. (istimewa)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Penguatan ketahanan kewirausahaan sosial sangat penting dilakukan. Ini berkaitan langsung dalam kemajuan pendidikan agrikultur dan pemenuhan kecukupan nutrisi.

Hal tersebut disampaikan Head of JAPFA Foundation, Andi Prasetyo, dalam Focus Group Discussion (FGD) di Padang, 4 Agustus 2017 lalu.

FGD ini melibatkan beberapa pembicara, yakni Prof Helmi yang merupakan akademisi dari Universitas Andalas; Dr Melinda Wilma (Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Padang), Musfi Yendra (Ketua Daya Mart Singgalang), Dodi Mardianto (Ketua Umum Peduli Nagari) serta Andi Prasetyo (Head of JAPFA Foundation).

Para pembicara melakukan presentasi seputar informasi seputar masyarakat kota Padang dan pengalaman yang terkait dengan kewirausahaan sosial yang telah mereka jalani. Tujuan dari FGD, kata Andi, mengumpulkan para pemangku kepentingan dari para pemerhati kewirausahaan sosial lokal, kalangan akademisi dan dinas setempat, untuk menggali ide dan gagasan pengembangan platform kewirausahaan sosial di bidang gizi dan pendidikan agrikultur.

Baca juga: Warga 45 Nagari di Pasaman Barat masih Berstatus Buang Air Besar Sembarangan

Sebagai sebuah yayasan yang bergerak dalam bidang sosial kewirausahaan, ungkap Andi, JAPFA Foundation memiliki visi untuk berperan membangun pertumbuhan sosial ekonomi masyarakat di Indonesia dengan memaksimalkan potensi-potensi lokal yang dapat dikembangkan secara berkelanjutan.

Salah satu bentuk kepedulian JAPFA Foundation ditunjukkan melalui pengembangan dunia usaha dan industri unggas yang diharapkan dapat berkontribusi dalam kemajuan pendidikan agrikultur dan peningkatan gizi masyarakat.

"JAPFA Foundation melihat pentingnya bidang penguatan ketahanan kewirausahaan sosial sebagai hal yang berkaitan langsung dalam kemajuan pendidikan agrikultur dan pemenuhan kecukupan nutrisi. Melalui FGD ini, kami berharap dapat mengumpulkan ide dan gagasan agar dapat terciptanya sebuah platform kewirausahaan di wilayah Padang, terutama dalam bidang gizi dan pendidikan agrikultur," paparnya.

Selain menggelar FGD, Duta JAPFA Foundation, Maria Harfanti mengedukasi sekitar 50 siswi kelas 5 dan 6 SDN 06 Pasir Jambak dan SDN 05 Batang Anai, tentang pentingnya gizi bagi masa depan mereka. Melalui talkshow bertajuk "Mewujudkan Gizi Seimbang," Maria Harfanti, mendorong segenap pemangku kepentingan, baik dari bidang sains/akademis, sosial-ekonomi dan industri kreatif, agar turun tangan dalam berbagai macam problematika gizi di Indonesia.

Baca juga: Bukittinggi Gelar FGD Penyusunan Dokumentasi Potensi dan Peluang Investasi, Ini Arahan Sekda

Perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah dapat didukung dengan lingkungan masyarakat yang juga sehat dan bersih. Salah satunya dapat dilihat penerapan pola gizi seimbang masyarakat di lingkungan tersebut.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: