Pekan Budaya Limapuluh Kota 2017 Ditabuh Besok

Jumat, 21 April 2017, 18:00 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Pekan Budaya Limapuluh Kota 2017 Ditabuh Besok
Suasana persiapan beberapa stand Pekan Budaya Kabupaten Limapuluh Kota 2017, di kawasan komplek kantor bupati kawasan, Bukik Limau Sarilamak, Jumat (21/4/2017). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Perhelatan Pekan Budaya bertema 'Lestarikan Budaya untuk Jati Diri Bangsa' dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Limapuluh Kota ke-176, dijadwalkan akan dimulai Sabtu (22/4/2017).

Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Limapuluh Kota, Hidwan Reta memastikan, persiapan alek nagari Pekan Budaya, hingga Jumat (21/4/2017) sudah mencapai 90 persen. Berbagai agenda kegiatan mulai dari olahraga, pentas seni dan budaya, sudah dikemas untuk memperkenalkan segala potensi-potensi wisata daerah.

Ia menaksir, acara pekan akbar yang terpusat di areal kantor bupati kawasan Bukiklimau, Sarilamak, Kecamatan Harau ini, akan dikunjungi lebih dari 20 ribu orang. "Di sana nanti kita juga akan memperkenalkan banyak pameran produk lokal asli daerah," kata Hidwan Reta, di kantor bupati.

Pekan Budaya 2017 ini ditaksir bakal lebih meriah dibanding tahun sebelumnya. Sebab, pagelaran budaya pada tahun ini, tidak hanya dipelopori oleh Pemkab, tetapi juga menggandeng BUMN dan BUMD. Di antaranya, Bank Nagari, BRI hingga BPR Harau.

Baca juga: Ranperda RPJPD 2025-2045 masih di Kemenkuham, DPRD Limapuluh Kota Konsultasi ke DPRD Sumbar

Berbagai pergelaran seni budaya daerah dan luar daerah, juga akan mengisi ajang pekan budaya yang dimulai 22 April 2017 dan ditutup 27 April 2017 ini. Mulai dari Pawai Budaya (pembukaan), festival randai, lomba lagu pop Minang hingga lomba baju kuruang basiba.

Kemudian, lomba kasidah tingkat remaja dan dewasa serta lomba tari Minang tingkat SMP dan SMA. "Selain kesenian daerah Minang, kita juga akan menampilkan kesenian Jawa, yakni Reog Ponorogo dari komunitas kesenian Purwajaya, Tanjung Pati," tutur Hidwan didampingi Kabag Humas Setkab, H Joni Amir.

Sebanyak 35 stand budaya, katanya, juga sudah disiapkan memenuhi komplek kantor bupati. Stand ini nantinya akan diisi oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta stand promosi. Untuk stand OPD, lanjutnya, tercatat sebanyak 23 stand. Adapun sisanya akan diisi oleh stand promosi.

Disbud mengaku optimistis, pekan budaya kali ini bakal menggenjot sektor pariwisata, budaya dan industri daerah. Seluruh instansi pemerintah, mulai dari OPD, pemerintah nagari se-Kecamatan Harau, komunitas seni-budaya, hingga sekolah-sekolah turut dilibatkan dalam pesta akbar anak nagari ini.

Baca juga: Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya

"Selain itu, kita juga sudah mengundang para seniman dan budayawan Minang. Untuk pembukaan dimulai Sabtu, pukul 14.00 WIB. Kita sudah mengundang Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi, juga kita undang," sebutnya.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: