Irfendi Terima Penghargaan National Procurement Award
VALORAnews -- Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi kembali mengukir prestasi. Kali ini, Irfendi mendapatkan penghargaan 'National Procurement Award 2016' dengan Kategori Penerapan Standar Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Republik Indonesia.
Penghargaan tersebut diperoleh Irfendi, karena dinilai memiliki komitmen yang tinggi dalam penerapan standarisasi penyelenggaraan pengadaan barang/jasa melalui LPSE e-procurement di Pemkab Limapuluh Kota.
Penghargaan itu diserahkan Kepala LKPP Republik Indonesia, Agus Prabowo di Balai Kartini, Jl Jenderal Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (3/11). Sebelumnya, Irfendi juga menerima anugerah Kawastara Pawitra dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, karena dinilai beritegritas dalam penyiapan calon kepala sekolah di Solo 15 Oktober 2016.
Kepada wartawan, Irfendi mengaku, penghargaan ini merupakan prestasi berbagai pihak di Kabupaten Limapuluh Kota. Menurutnya, anugerah itu akan menjadi motivasi bagi Pemkab Limapuluh Kota untuk lebih komit dalam pemyelenggaraan layanan pengadaan barang dan jasa pemerintah yang bersih dan akuntabel.
Baca juga: Ranperda RPJPD 2025-2045 masih di Kemenkuham, DPRD Limapuluh Kota Konsultasi ke DPRD Sumbar
"Prestasi ini milik Kabupaten Limapuluh Kota. Ini diraih karena komitmen dan berkat kerja keras kita semua terutama di bidang LPSE. Kita berharap penghargaan ini memotivasi kita untuk tampil lebih baik lagi ke depannya demi memajuan dan mensejahterakan masyarakat serta daerah," papar putera Koto Tangah Simalanggang itu.
Atas penghargaan itu, Irfendi berterimakasih kepada semua pihak yang telah berkomitmen dan bekerja keras di bidang LPSE di daerah ini. Ia meyakinkan, anugerah yang diperoleh membuktikan penyelenggaraan pengadaan barang dan jasa di daerah ini telah terlaksana sesuai regulasi yang ada.
"Penghargaan ini saya persembahkan buat masyarakat Limapuluh Kota dan Aparatur Sipil Negara yang telah bekerja secara sungguh-sungguh," ujar Irfendi.
Irfendi mengajak seluruh jajaran Pemkab Limapuluh Kota, untuk meningkatkan kinerja demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Selain itu ia juga meminta semua aparatur di daerah ini mendukung semua kebijakan pemerintah dan selalu siap untuk bekerja keras.
Baca juga: Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya
"Mari kita tingkatkan kinerja kita untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dengan motto kerja, kerja dan kerja," tekan Irfendi.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Wakanda Taram; Potret Objek Wisata Berbasis CBT di Sumatera Barat, Beromset Rp2 Miliar per Tahun
- Supardi; Nagari Maek Potensi jadi Destinasi Wisata Minat Khusus
- Festival Maek Hadirkan Peneliti Asing, Supardi: Kabut Peradaban Megalitik Maek harus Disibak
- Bukit dengan Tebing Berlubang, Hanya Ada Dua di Dunia, Nagari Maek dan Tianmen
- Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya