Bukittinggi Siapkan Rp16 Miliar Dana Segar untuk UMKM melalui Program Tabungan Utsman 2024

Senin, 20 Mei 2024, 13:15 WIB | Bisnis | Kota Bukittinggi
Bukittinggi Siapkan Rp16 Miliar Dana Segar untuk UMKM melalui Program Tabungan Utsman 2024
Wako Bukittinggi, Erman Safar serahkan secara simbolis tabungan utsman tahun 2024 di kantor BPRS Jam Gadang, Senin. (humas)

BUKITTINGGI (13/5/2024) - Program Tabungan Utsman di tahun 2024 ini, ditargetkan dapat dimanfaatkan 2200 lebih nasabah kategori usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

"Total pinjaman yang akan disalurkan ke pedagang UMKM ini sampai dengan Rp16 Miliar dengan nilai subsidi sebesar Rp2,5 miliar," ungkap Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar.

Hal itu dikatakan Erman saat peluncuran program pembiayaan syariah untuk tahun 2024, di kantor pusat BPRS Jam Gadang, Senin (13/5/2024).

Diharapkan Erman, pembiayaan syariah ini dapat membantu permodalan masyarakat Bukittinggi, dalam rangka meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Baca juga: Tabungan Utsman, Penyelamat Pedagang dari Rentenir

Sementara, Direktur Utama BPRS Jam Gadang, Feri Irawan menambahkan, setelah menunggu beberapa bulan, akhirnya Tabungan Utsman untuk tahun 2024.

"Ini merupakan tahun ketiga program Tabungan Utsman. Program ini menjadi percontohan bagi daerah lain pemerintah daerah lainnya," ungkap Feri didampingi Komisaris Utama BPRS Jam Gadang.

Untuk tahun 2024 ini, terang dia, nasabah Tabungan Utsman dikenakan margin ringan. Biaya yang dikeluarkan nasbah itu digunakan untuk untuk asuransi, materai dan administrasi lainnya. (*)

Baca juga: Tabungan Utsman 2024 Diluncurkan, Target 2200 Nasabah Tapi Ada Margin Ringannya

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI