Dinas Perkimtan Sosialisasikan Tahapan Pembangunan Ulang Rumah Rusak Akibat Gempa Pasbar Tahun 2022

Sabtu, 18 Mei 2024, 21:15 WIB | News | Kab. Pasaman Barat
Dinas Perkimtan Sosialisasikan Tahapan Pembangunan Ulang Rumah Rusak Akibat Gempa Pasbar...
Warga antusias mengikuti sosialisasi rehabilitasi dan pembangunan kembali rumah terdampak bencana gempa bumi yang terjadi pada 25 Februari 2022 lalu. (robi irwan)

PASBAR (18/5/2024) - Pemkab Pasbar sosialisasikan tahapan rehabilitasi dan pembangunan kembali rumah terdampak bencana gempa bumi yang terjadi pada 25 Februari 2022 lalu.

Sosialisasi telah dilaksanakan sejak Rabu (15/5/2024) ke setiap kecamatan terdampak gempa oleh Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtan) yakni di Kecamatan Talamau, Pasaman dan Kinali.

"Sampai hari ini, telah dilakukan sosialisasi di Nagari Sinuruik, Talu, Simpang Timbo Abu, Mudik Simpang, Kajai Selatan dan akan berlanjut ke nagari-nagari lainnya," ungkap Kepala Dinas Perkimtan melalui Kepala Bidang Perumahan Yuli Asra.

Kegiatan sosialiasi ini, terang Yuli Asra, direncanakan selesai selambat-lambatnya dua minggu ke depan.

Baca juga: Mantan Dirut PDAM Tirta Gemilang Pasbar Ditahan, Alihkan Dana SR-MBR untuk Beli Mobil dan Alat Musik

Dari daftar SK yang rusak sedang sebanyak 1.171 unit, telah dilakukan verifikasi dan validasi sehingga didapatkan lebih kurang 1000 unit data valid yang akan segera direalisasikan anggarannya.

Sementara itu, untuk realisasi anggaran bagi data yang sudah valid, akan ditargetkan mulai pertengan Juni 2024.

"Targetnya untuk pencairan realisasi anggaran bagi data yang sudah valid tersebut dimulai Juni bulan depan. Karena masih ada administrasi yang harus dilengkapi," ucapnya.

Menurut Yuli Asra, metode pelaksanaan di lapangan ada dua pola sesuai dengan petunjuk teknis (Juknis) yakni pertama Rembesment.

Baca juga: Angka Stunting Pasbar Ditargetkan Turun 14 Persen di Tahun 2024

Pola ini yakni melakukan penggantian kembali uang masyarakat yang telah dipakai untuk perbaikan rumahnya secara mandiri, yang namanya ada dalam SK Rusak Sedang.

Halaman:
IKLAN PANTARLIH

Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: