Komisi III DPRD Kepri Cari Tahu Kiat Pembangunan Infrastruktur ke DPRD Sumbar
PADANG (3/4/2024) - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kepri, Nyanyang Haris Pratamura mengungkapkan keinginan, mendapatkan masukan terkait pembangunan insfrastruktur dari DPRD Sumatera Barat.
"Masukan yang kami gali di Sumatera Barat ini, nantinya akan coba kita formulasikan pula di daerah kami, Provinsi Kepri," ungkap Nyanyang.
Hal itu disampaikan Nyanyang saat berdialog dengan Sekretaris DPRD Sumatera Barat, Raflis di ruangan Khusus 1, Jumat.
Juga ikut mendampingi, Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-undangan Sekretariat DPRD Sumatera Barat, Zardi Syahrir.
Dialog ini, dalam rangkaian kunjungan kerja Komisi III DPRD Kepri, dalam rangka konsultasi terkait infrastruktur.
Dikesempatan itu, dia mengungkapkan, kondisi infrastruktur dan lingkungan hidup di Kepulauan Riau, sudah relatif bagus. Namun, ke depan masih perlu terus ditingkatkan.
Dikesempatan itu, Raflis mengucapkan terimakasih pada anggota Komisi III DPRD Kepulauan Riau yang telah berkunjung ke DPRD Sumatera Barat.
Raflis berharap, kunjungan ini dapat mempererat silaturahmi dan meningkatkan koordinasi dan harmonisasi. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar