Razia Penginapan, Satpol PP Pekanbaru Amankan Puluhan Orang Tanpa Ikatan Pernikahan
Didapati, beberapa pasangan bukan suami istri dibeberapa lokasi penginapan sesuai dengan laporan masyarakat yang langsung ditindaklanjuti oleh Satuan Polisi Pamong Praja.
"Kita mendapatkan laporan dari masyarakat, dan segera melakukan razia ke sejumlah lokasi. Untuk melakukan antisipasi terjadinya kegiatan yang melanggar peraturan daerah," ujarnya.
Menurutnya, kegiatan ini dilakukan sesuai Perda No 13 Tahun 2021 tentang Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat serta dilanjutkan dengan pengawasan untuk meminimalisir perkembangan LGBT di Kota Pekanbaru.
Baca juga: Muflihun: PPDB Harus Zero Pungli
Dikegiatan itu, sejumlah pasangan yang bukan suami istri dan tanpa adanya kartu tanda identitas telah diamankan untuk kemudian dilakukan pendataan.
"Kita amankan karena mereka tidak ada identitas dan bukti sebagai suami istri, totalnya ada 8 laki-laki dan 10 wanita," pungkasnya. (*)
Penulis: Arif Budiman Effendi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Kecamatan Bukit Raya Gelar Festival Lampu Colok, Ini Pesan Muflihun
- Mulai Jumat Pukul 09.00 WIB, Operasional Truk Angkutan Barang Dibatasi, Kecuali Truk Jenis Ini
- Disdalduk KB Pekanbaru Dinobatkan Terbaik II Pengelolaan SIGA
- Ini Capaian Pemko Pekanbaru Sepanjang Tahun 2023
- Disdukcapil Pekanbaru Layani Warga Usia 16 Tahun Rekam Data KTP Elektronik