Kementrian ESDM Hibahkan PLTS Desa Matotonan ke Pemkab Mentawai

Kamis, 26 Januari 2023, 10:48 WIB | Kabar Daerah | Kab. Mentawai
Kementrian ESDM Hibahkan PLTS Desa Matotonan ke Pemkab Mentawai
Direktorat Jenderal EBTKE Kementrian ESDM, serahkan naskah hibah pengelolaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) ke Sekda Mentawai, Rinaldi di ruang rapat sekretariat Direktorat Jenderal EBTKE, Jakarta, Rabu. (daniwarti)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

MENTAWAI (26/1/2023) - Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), serahkan pengelolaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) ke Pemkab Mentawai, Rabu.

Penyerahan ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima (BAST) dan naskah hibah PLTS pada Plt Sekda Mentawai, Rinaldi selaku Pengelola Barang Milik Daerah, di ruang rapat sekretariat Direktorat Jenderal EBTKE, Jakarta.

"Hibah PLTS ini dalam rangka menambah persentase elektrifikasi di Kepulauan Mentawai," ungkap Rinaldi usai penandatanganan berita acara.

Dikatakan Rinaldi, sama-sama diketahui, masih banyak pemukiman masyarakat di Mentawai yang belum tersentuh penerangan listrik. "Harapan kita, dengan kehadiran PLTS ini, dapat membantu masyarakat dalam hal penerangan listrik," ucap Rinaldi.

Dalam kegiatan ini Rinaldi tampak didampingi Kepala Bagian Perekonomian dan SDA, Nazifah dan Kepala Bidang Aset, Zamzami.

PLTS yang dihibahkan terpusat di Desa Matotonan, Kecamata Siberut Selatan. PLTS dengan kapasitas 75 kWp itu dihibahkan untuk dapat digunakan dalam rangka meningkatkan akses masyarakat dalam penyediaan energi, mengurangi pemakaian bahan bakar minyak melalui peningkatan pemanfaatan energi tenaga surya.

"Hibah PLTS ini sangat berarti bagi masyarkat Mentawai. Kita ucapkan banyak terima kasih pada jajaran Kementrian ESDM," ungkap Rinaldi. (dni)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024