KORMI, Komunitas Samudera, Perkim LH dan Disporapar Bersihkan Lubuak Mato Kuciang

Jumat, 06 Januari 2023, 21:51 WIB | Olahraga | Kota Padang Panjang
KORMI, Komunitas Samudera, Perkim LH dan Disporapar Bersihkan Lubuak Mato Kuciang
Sejumlah pekerja dan relawan dari KORMI, Komunitas Samudera, Perkim LH dan Disporapar membersihkan Kolam Renang Lubuk Mato Kuciang, Kamis. (kominfo)

PADANG PANJANG (5/1/2022) - Sempat ditutup beberapa waktu, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) kembali membersihkan kolam renang Lubuak Mato Kuciang, Kamis.

Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Padang Panjang, Komunitas Samudera dan Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH), juga ikut berpartisipasi dalam pembersihan tersebut.

Kepala Disporapar, Maiharman didampingi Sekretaris, Nur Asrizal saat meninjau pembersihan tersebut menyampaikan, agenda ini memang dilakukan secara rutin setiap Kamis. Hari ini beberapa organisasi masyarakat juga ikut berpartisipasi.

"Kita rutin melakukan pembersihan setiap Kamis, namun hari ini banyak yang terlibat dalam pembersihan. KORMI dan Komunitas Samudera yang biasa berenang di sini, yang menginisiasi pembersihan pada hari ini, dengan membantu alat dan juga ikut membersihkan," ujarnya.

Baca juga: Prodi Pariwisata ISI Padang Panjang Datangkan Direktur Pemasaran Kemenpar, Ini Targetnya

Ia juga mengucapkan terima kasih pada pihak yang ikut terlibat. Karena biasanya pembersihan dilakukan hanya beberapa orang, namun untuk hari ini beberapa komunitas ikut membantu.

"Pembersihan ini tidak bisa kita lakukan hanya satu hari. Karena kolam renang ini hanya bisa kosong empat jam saja. Ini akan kita lanjutkan Kamis minggu depan," tuturnya. (ham)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI